Soal Pilgub Jabar, Dedi Mulyadi sebut komunikasi dengan PDIP terus berjalan
Soal Pilgub Jabar, Dedi Mulyadi sebut komunikasi dengan PDIP terus berjalan. Terkait dukungan DPP Golkar kepada Ridwan Kamil, Dedi mengaku memahami keputusan tersebut. Menurutnya, segala tindakan atau langkah politik didasari dengan pertimbangan matang baik dari segi psikologis, maupun segi politik itu sendiri.
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi belum mau berkomentar soal manuver PDIP yang mempertimbangkannya diusung dalam Pilgub Jawa Barat 2018. Dedi berujar sejauh ini komunikasi politik dengan partai asuhan Megawati Soekarnoputri terus berjalan.
"Kita komunikasi terus dengan siapa pun, hidup kan juga harus banyak sahabat," kata Dedi usai melakukan pertemuan dengan Deputi Pencegahan KPK di gedung KPK, Jakarta, Selasa (7/11).
Terkait dukungan DPP Golkar kepada Ridwan Kamil, Dedi mengaku memahami keputusan tersebut. Menurutnya, segala tindakan atau langkah politik didasari dengan pertimbangan matang baik dari segi psikologis, maupun segi politik itu sendiri.
"Kita dapat memahami apa yang diputuskan DPP, kita dapat memahami psikologis aspek sosiologis kita sudah memahami," katanya.
Namun ketua DPD Golkar Jawa Barat ini mengaku hingga kini belum menerima surat keputusan dukungan partainya kepada Ridwan Kamil. Kendati demikian, Dedi mengatakan, akan segera menyerahkan surat tersebut ke Ridwan Kamil atau akrab disapa dengan panggilan Kang Emil itu apabila sudah menerima surat rekomendasi itu.
"Iya nanti tentu disampaikan," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Ridwan Kamil mengaku belum mendapatkan informasi terkait teknis penyerahan SK dukungan tersebut. Pria yang akrab disapa Emil ini mengaku masih menunggu undangan dari DPD Golkar Jabar.
Emil pun mengaku belum berkomunikasi dengan Ketua DPD Golkar Jabar Dedi Mulyadi. Emil memilih menunggu untuk dihubungi oleh Dedi.
"Belum ada (komunikasi dengan Dedi Mulyadi), baru lewat orang-orang di belakangnya. Saya posisinya menunggu. Kalau dikontak ya saya respon," ujar Ridwan Kamil.
Baca juga:
Janji setia Dedi Mulyadi kepada Golkar
Idrus yakin Dedi Mulyadi tak bakal khianati Golkar
Golkar dukung Emil, Dedi Mulyadi sebut elite partai tinggalkan aspirasi kader
Bertemu di DPD Golkar, Demiz & Dedi Mulyadi guyon bikin film Pacar Ketinggalan Kereta
Penyerahan SK Golkar dukung Ridwan Kamil harus lewat Dedi Mulyadi
Dedi Mulyadi: Bang Idrus ajak ngobrol sama Ridwan Kamil, tapi saya nggak bisa
Dedi Mulyadi janji serahkan langsung SK dukungan Golkar ke Ridwan Kamil
-
Apa yang didiskusikan Dedi Mulyadi dan pengurus Golkar di pertemuan tersebut? Kita tadi sudah berdiskusi banyak. Intinya bahwa kita mendukung Pak Dedi Mulyadi untuk menjadi calon gubernur di Jawa Barat.
-
Siapa yang diusung Partai Golkar menjadi Cagub Jabar? Partai Golkar mengusung mantan bupati Purwakarta Dedi Mulyadi maju menjadi calon gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
-
Bagaimana Dedi Mulyadi akan mencari pasangan untuk Pilgub Jabar? "Pak Airlangga berpesan ke saya, jangan terlalu jauh kalau main dari luar rumah, jangan melewati Jawa Barat, harus berada di wilayah Jawa Barat. Kemudian nanti cari pasangan di Golkar yang sesuai dengan kriteria sebagai calon istri (wakil) yang baik," kata dia.
-
Kapan pertemuan Dedi Mulyadi dengan pengurus Golkar berlangsung? Hal tersebut dipastikan usai pertemuan antara Dedi Mulyadi dengan utusan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, yakni Singgih Januratmoko dan sejumlah petinggi Golkar Jabar di Kota Bandung pada Jumat (2/8) malam.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar memutuskan mengusung Gibran? Keputusan diambil dalam Rapimnas Golkar pada Sabtu (21/10).