Tak bisa hadir kampanye, Jokowi titip salam untuk warga Buleleng
"Mohon maaf dari Pak Jokowi, beliau sampaikan salam hangat," ujar Mega.
Bakal calon presiden PDI Perjuangan (PDIP) Joko Widodo absen dalam kampanye terbuka PDIP di Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, Kamis (3/4). Meski demikian, pria yang disapa Jokowi ini menitipkan salamnya untuk warga Buleleng kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Mohon maaf dari Pak Jokowi, beliau sampaikan salam hangat karena beliau justru keliling ke seluruh Indonesia," ujar Mega usai melepas ribuan bibit Ikan Lele, di Bendungan Gerokgak, Buleleng, Bali, Kamis (3/4).
Mega menuturkan, masa kampanye pemilu tahun ini dia rasa singkat. Untuk itu dia pun berbagi tugas kampanye dengan Jokowi. "Saya memang diterjunkan ke Bali, karena saya mendapatkan tugas sebagai ketua umum untuk memenangkan Bali," ujar Mega.
Dalam kesempatan tersebut, Mega kembali mengungkit Pemilihan Gubernur Bali yang janggal. Menurut Mega, banyak hal yang terjadi pada Pilgub Bali, sehingga jago PDIP dianggap kalah.
"Kalau saya mengatakan, kita dianggap kalah sehingga kita tidak bisa memasang bendera PDIP untuk menaikkan gubernur Bali. Mudah-mudahan saya kira gubernur Bali yang sebenarnya akan bisa muncul," terang Mega.
Mega menjelaskan, saat pemilihan bupati Buleleng, jago PDIP Putu Agus Suryadnanya berhasil menang dengan raihan 68 persen suara. Namun, Mega mengatakan keanehan justru terjadi karena pada pilgub suara PDIP di Buleleng hanya 36 persen.
"Jadi sangat-sangat turun. Makanya saya sangat berharap kepada struktural dan caleg kembali untuk bisa meraih 68 persen," ujar Mega didampingi Wasekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua Bidang Infokom PDIP Rano Karno serta Putu Agus.
Baca juga:
Fadli Zon sindir Jokowi lagi melalui 'Sajak tentang Boneka'
Diiringi lagu daerah, Megawati resmikan posko JKW4P di Buleleng
Mega asyik cicipi kuliner khas Buleleng saat kampanye di Bali
Kampanye di Bali, Megawati cicip kuliner khas Buleleng
Soal cawapres Jokowi, Sekjen PDIP kaget nama JK tiba-tiba muncul
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa usulan PKS untuk Presiden Jokowi terkait capres 2024? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang Jokowi lakukan di Gudang Beras Bulog Pematang Kandis? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung Gudang Beras Bulog di Pematang Kandis,Kabupaten Merangin, Jambi. Kepala Negara mengaku, hal itu harus dilakukan demi memastikan ketersediaan beras jelang momentum hari raya Lebaran yang sisa sepekan lagi.
-
Apa harapan Jokowi untuk Pemilu 2024? Jokowi ingin Pemilu Serentak 2024 ini berlangsung jujur, adil, langsung, umum, dan rahasia (jurdil dan luber) sehingga membawa kegembiraan bagi masyarakat.