Viral video Jokowi joget, relawan bikin 'Goyang Dayung Challenge'
Presiden sambil tersenyum tersorot kamera tengah bergoyang mengikuti irama lagu dengan bergaya memegang dayung. Kanan-kiri secara bergantian tangannya memeragakan tengah mendayung. Ibu Iriana tersenyum mendapati suaminya memeragakan aksi tersebut.
Presiden Joko Widodo, tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya dalam pembukaan ajang turnamen olahraga bergengsi terbesar se-Asia, Asian Games 2018, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu 18 Agustus 2018 lalu.
Selain aksi mengendarai sepeda motor dan lambaian salam Presiden bersama Ibu Iriana Joko Widodo pada kontingen Indonesia, Presiden juga kedapatan tengah melakukan aksi Goyang Dayung. Aksi Goyang Dayung dilakukan saat Via Vallen tampil di atas panggung membawakan lagu tema Asian Games berjudul Meraih Bintang.
-
Kenapa Jokowi hadir di pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia? "Memberi dukungan dan semangat kepada Timnas," jelas Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana kepada wartawan, Senin (9/9/2024).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Indonesia menjadi Juara Umum SEA Games di bawah kepemimpinan Wismoyo Arismunandar? Indonesia pernah jadi raja Asia Tenggara dalam bidang olahraga. Negara maritim ini berhasil jadi Juara Umum SEA Games 1997 di Jakarta. Di balik prestasi ini, ada peran besar sosok Jenderal TNI (Purn.) Wismoyo Arismunandar.
-
Di mana kantor FIFA Asia diresmikan oleh Jokowi? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
Presiden sambil tersenyum tersorot kamera tengah bergoyang mengikuti irama lagu dengan bergaya memegang dayung. Kanan-kiri secara bergantian tangannya memeragakan tengah mendayung. Ibu Iriana tersenyum mendapati suaminya memeragakan aksi tersebut.
Video tersebut hingga kini viral di media sosial. Bahkan, relawan Jokowi menggelar lomba Challenge Goyang Dayung Jokowi.
Dewan Pimpinan Pusat Arus Bawah Jokowi (DPP ABJ) menggelar Challenge Goyang Dayung Jokowi yang bisa diikuti oleh semua lapisan masyarakat.
jokowi goyang dayung ©2018 Merdeka.com/istimewa
Ketum DPP ABJ Michael Umbas mengatakan, Goyang Dayung Challenge akan memberikan hadiah menarik bagi tiga video yang terpilih. Bagi netizen yang tertarik bisa segera mendaftarkan diri dengan cara, follow akun Instagram @abj_jokoway.
Kemudian, peserta meng-upload video #GoyangDayungChallenge individu atau bersama berkelompok dengan jumlah maksimal 5 orang. Perlu diingat, durasi video cukup 1 menit. Perlu diperhatikan pula mengenai kualitas audio dan gambarnya.
"Mention/Tag video ke akun @abj_jokoway @jokowi dan menggunakan #GoyangDayungChallenge #arusbawahjokowi #asiangames2018," tambah Sekjen ABJ Fajar Ibnu Maya, Sabtu (25/8).
Bagi peserta diminta tidak mengunci akun Instagram-nya, sehingga video yang diunggah bisa terlihat atau bisa dilihat. Untuk batas pengiriman video, panitia memberikan tenggat waktu hingga 30 Agustus 3018.
"Untuk pertanyaan lebih lanjut, peserta bisa melakukan DM (direct message) ke Instagram @abj_jokoway," pungkas Fajar seraya menambahkan pihaknya menyediakan hadiah menarik bagi tiga video terbaik.
Baca juga:
Farhat Abbas dan Sonny Tulung deklarasi 'Biar Pakde Jokowi Saja'
Ida Fauziah bentuk relawan perempuan Jokowi, anggotanya mamah muda sampai emak-emak
Relawan Jokowi akan bentuk organisasi di tingkat pesantren
Sindiran-sindiran lucu Kaesang pada bapaknya
Pospera Tuna Rungu Indonesia dukung Jokowi 2 periode
Deklarasi Sarung Jokowi, Romi targetkan dukungan dari 14 ribu pesantren