Yakin Mesin Partai Demokrat Bekerja, AHY Targetkan 8 Kursi DPR dari Jawa Tengah
Jelang Pemilu 2019, Ketua Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terus bersafari politik untuk meloloskan partai Demokrat menuju parlemen. Dia ingin menyakinkan mesin partainya tetap bekerja khususnya di Jawa Tengah.
Jelang Pemilu 2019, Ketua Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terus bersafari politik untuk meloloskan partai Demokrat menuju parlemen. Dia ingin menyakinkan mesin partainya tetap bekerja khususnya di Jawa Tengah.
"Kehadiran saya hari ini dan besok di Jawa Tengah, tentunya dalam konteks untuk menyakinkan bahwa mesin partai demokrat bekerja dengan baik, di hari-hari terakhir menjelang 17 April 2019 ini," kata AHY di hadapan para simpatisan Partai Demokrat di Rumah Makan Mbak Tari, Jalan Demak Kudus, Jawa Tengah, Senin (1/4).
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Kapan AHY mulai bertugas sebagai ketua partai Demokrat? Sebelum bertugas sebagai ketua partai Demokrat di tahun 2016, AHY sempat menduduki pangkat Mayor.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Apa sikap AHY yang dipuji oleh Sudirman Said? Mengajak seluruh kader untuk “move on” memberi signal yang menunjukkan kedewasaan politik Juru Bicara Bacapres Anies Baswedan Sudirman Said memuji sikap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengajak kader memaafkan dan move on fokus menyongsong peluang menuju Pilpres 2024.
AHY mengatakan partainya menargetkan paling tidak 8 kursi DPR RI dari 77 kursi Jawa Tengah pada pemilihan legislatif.
"Target di Jawa tengah untuk di DPR RI adalah 8 kursi, dari perolehan suara kursi 4 di tahun 2014 yang lalu. Artinya kami butuh kerja keras karena meningkatkan dua kali lipat dari 2014 yang lalu," ungkap AHY.
Dia pun berharap dengan kehadirannya di Jawa Tengah bisa membuat yakin para simpatisan untuk mendukung partainya. Serta para caleg yang hadir.
"Sehingga ada penambahan yang signifikan dibandingkan perolehan suara kami dulu tahun 2014. Mudah-mudahan ini adalah ikhtiar terwujud dengan baik tanggal 17 April nanti," kata Agus.
Dalam acara tersebut hadir pula beberapa calon Legislatif dari Partai Demokrat, dari Jawa Tengah II salah satunya artis sinetron Dina Lorenza, serta para caleg lain.
Baca juga:
Prabowo Siapkan 7 Kursi Menteri untuk PAN, 6 Buat PKS & Demokrat Masih Dibahas
Kapolsek Diminta Galang Dukungan 01, Demokrat Minta Jokowi Tanggung Jawab
Mandat Berat Panglima Demokrat
Wawancara Eksklusif AHY: Kawah Candradimuka Komandan Kogasma
Kampanye Pertama AHY Buat Prabowo
AHY Mengaku Beri Masukan ke Prabowo Untuk Debat Capres