Jangan kucek mata yang terkena debu abu vulkanik!
Inilah yang membuat Anda dilarang mengucek mata saat terkena abu vulkanik
Abu vulkanik yang beterbangan adalah peninggalan dari letusan gunung berapi yang harus diwaspadai. Selain mampu menyebabkan infeksi saluran pernapasan, abu vulkanik juga dapat membahayakan penglihatan Anda.
Seperti dilansir dari The International Volcanic Health Hazard Network atau IVHNN, secara geologis abu vulkanik adalah material yang berasal dari letusan gunung berapi yang sebenarnya merupakan mineral yang membeku. Karena membeku dengan cepat, maka magma ini tidak sempat mengkristal dengan baik. Kristalnya mirip dengan kristal gelas yang pecah. Sehingga mempunyai bentuk yang runcing.
Bentuknya yang runcing itulah yang akan membuat material ini mengganggu kesehatan Anda. Terutama apabila material ini masuk ke dalam mata. Oleh karena itu disarankan agar Anda tidak mengucek-ucek mata Anda sebab abu ini dapat menggores kornea mata Anda.
Selain itu sebagai bentuk pencegahan ada baiknya apabila Anda menggunakan kacamata apabila Anda berada di luar ruangan. Kacamata ini mampu melindungi mata Anda dari abu dan debu akibat letusan gunung berapi.