Kenapa harus makan cokelat di Hari Valentine?
Selain dikaitkan dengan keromantisan, ternyata ada alasan lain kenapa Anda harus makan cokelat di Hari Valentine.
Hari Valentine identik dengan mawar, boneka, atau cokelat. Selain dikaitkan dengan keromantisan, ternyata ada alasan lain kenapa Anda harus makan cokelat di Hari Valentine. Sebab cokelat punya banyak khasiat kesehatan seperti yang dilansir dari She Knows berikut ini.
Membuat pintar
Penelitian terbaru menyebutkan bahwa pada sebuah populasi manusia yang makan cokelat, penerima hadiah Nobel pun semakin banyak. Peneliti pun menarik hipotesis kalau efek dari makan cokelat bisa membuat seseorang menjadi lebih pintar.
-
Kenapa es cokelat menjadi minuman yang sangat menggoda? Es cokelat merupakan minuman yang menggoda dengan kenikmatan yang tak tertandingi. Setiap tegukan membawa sensasi yang menggoda dan membuat kita ingin terus menikmatinya.
-
Apa manfaat cokelat hitam untuk kesehatan jantung? Salah satu khasiat terkenal cokelat hitam adalah kemampuannya untuk meningkatkan kesehatan jantung. Kandungan flavanol dalam cokelat hitam telah terbukti dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah, sehingga membantu mengurangi risiko penyakit jantung.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Siapa yang paling cocok untuk diberi cokelat Majapahit? Pilihan rasa seperti dark chocolate dengan kopi atau dark chocolate dengan lada hitam menjadi inovasi yang menarik untuk dinikmati bersama pasangan Anda. Cokelat ini juga tidak kalah indah untuk diberikan kepada pasangan saat hari valentine.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Bagaimana cara merawat kelomang agar tetap sehat? Cara merawat kelomang yang pertama adalah dengan menyediakan tempat yang bukan hanya nyaman tapi juga sesuai. Kamu bisa menggunakan aquarium yang dilengkapi dengan perangkat heater sebagai tempat tinggal kelomang. Sementara itu, sebagai opsi lain, kamu bisa memanfaatkan baskom atau ember sebagai wadah pemeliharaan.
Pintar matematika
Penelitian lain dari Inggris juga mengaitkan cokelat dengan kemampuan berpikir dalam matematika. Menurut peneliti, makan cokelat mampu meningkatkan kemampuan menghitung menjadi lebih baik.
Menyehatkan jantung
Sudah banyak penelitian yang membuktikan kalau cokelat mampu menyehatkan jantung. Jika dimakan setiap hari, cokelat hitam juga ampuh menurunkan risiko stroke sebesar 20 persen.
Menyehatkan janin
Para peneliti dari Finlandia menyatakan bahwa ibu hamil yang makan cokelat membuat mereka lebih mudah tertawa dan menurunkan kadar stres yang dialami. Akhirnya, janin dalam kandungan pun bisa tumbuh dengan sehat karena ibu selalu merasa bahagia.
Suhu sama
Tahukah Anda, melelehkan cokelat membutuhkan suhu yang sama dengan suhu tubuh manusia! Mungkin itulah sebab kenapa manusia sangat menikmati cokelat dan tidak bisa bosan dengan makanan yang satu ini.
Itulah alasan kesehatan kenapa harus makan cokelat. Namun sebenarnya Anda bisa menikmati cokelat selain di Hari Valentine. Selain itu, pilih cokelat hitam karena semakin gelap kadar antioksidan di dalamnya juga semakin tinggi.
(mdk/riz)