FOTO: Momen Real Madrid Benamkan Manchester City Lewat Drama Adu Penalti di Perempat Final Liga Champions
Madrid sukses membenamkan Man City melalui drama adu penalti dengan skor 4-3, setelah bermain imbang 1-1.
Madrid sukses membenamkan Man City melalui drama adu penalti dengan skor 4-3, setelah bermain imbang 1-1.
FOTO: Momen Real Madrid Benamkan Manchester City Lewat Drama Adu Penalti di Perempat Final Liga Champions
Real Madrid berhasil memenangkan duel alot kontra Manchester City pada leg kedua perempat final Liga Champions 2023/2024, Kamis (18/4/2024). Madrid sukses membenamkan Man City melalui drama adu penalti dengan skor 4-3, setelah bermain imbang 1-1. Foto: AFP
Pertemuan leg pertama di Santiago Bernabeu pekan lalu berakhir imbang 3-3. Kini, bermain di Etihad Stadium, Man City tentu lebih diunggulkan daripada tim tamu. Foto: AFP
Laga berlangsung relatif terbuka sejak menit pertama. Man City lebih mendominasi, tapi Madrid melawan dengan sangat baik. Foto: AFP
- FOTO: Tak Berkutik, Real Madrid Babak Belur Dihajar Lille di Liga Champions
- FOTO: Momen Perpisahan Toni Kroos dengan Real Madrid, Berakhir Penuh Cerita Manis
- FOTO: Momen Dramatis Atletico Madrid Tumbangkan Inter Milan Lewat Adu Penalti
- FOTO: Momen Manchester City Lolos ke Perempat Final Liga Champions 2023/2024 Usai Unggul Agregat 6-2 Tekuk FC Copenhagen
Kali ini Madrid bahkan sempat unggul lebih dahulu lewat skema serangan cepat dari sisi kanan pada menit ke-12. Vinicius mengirim umpan tarik untuk Rodrygo. Tembakan pertama ditepis, bola muntah langsung disambut Rodrygo dan gol! Foto: AFP
Gol Madrid sedikit mengubah ritme pertandingan. Man City pun bermain lebih ofensif, penguasaan bola berpindah. Tuan rumah lebih banyak menekan tim tamu. Foto: AFP
Menit ke-76, Man City akhirnya mencetak gol balasan. Serangan dari sisi kiri, Doku menusuk kotak penalti dan mengirim umpan silang. Bola diblok Rudiger, tapi justru jatuh di hadapan De Bruyne yang siap menembak. Gol balasan Man City pun tercipta. Foto: AFP
Skor 1-1 bertahan selama 120 menit. Laga dilanjutkan ke babak adu penalti. Dua penendang Man City gagal, hanya satu penendang Madrid yang gagal. Los Blancos pun menang dengan skor 4-3. Foto: AFP
Hasil ini mengantarkan Real Madrid ke babak semifinal Liga Champions 2023/2024. Sementara, sang juara bertahan Man City harus tersingkir. Foto: AFP