Tak sedikit publik yang berharap jika Lionel bisa lolos dan ikut membela timnas U-17.
Ikut Seleksi Timnas U-17, Intip Potret Lionel Anak Darius Sinathrya dan Donna Agnesia saat Main Bola
Lionel Nathan Sinathrya kini berhasil menyita perhatian publik. Pasalnya, anak pertama dari pasangan artis Donna Agnesia dan Darius Sinathrya diketahui tengah mencoba peruntungannya menjadi atlet profesional yakni seleksi Timnas U-17 Indonesia. Sebagai informasi, seleksi pemain Timnas U-17 digelar di 12 kota di Indonesia. Lionel ikut berpartisipasi atas keinginannya sendiri, bukan undangan dari PSSI. Sontak, publik tampak mendukung usaha yang dilakukan laki-laki 16 tahun itu. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa aksi Lionel saat main bola.
Seperti inilah aksi Lionel saat bermain bola. Dalam unggahan ini, Lionel tampak mengikuti seleksi Timnas yang digelar di Stadion Gelora 10 November Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur baru-baru ini.
Keikutsertaan Lionel Nathan mengikuti seleksi Timnas U-17 itu sontak menjadi perhatian. Saat itu, ia dipercaya menjadi gelandang tengah yang tugasnya mengatur serangan di tengah lapangan dan tampil dengan penuh percaya diri.
Terlepas karena berasal dari keluarga artis, laki-laki kelahiran 28 Juni 2007 memang dikenal begitu menyukai olahraga sepak bola. Bahkan, ketertarikan Lionel di bidang sepak bola sudah terlihat sejak kecil.
Sebagai upaya mewujudkan mimpinya, Lionel Nathan menimba ilmu di akademi Eropa. Sejak 2021 lalu, dia rela jauh dengan orang tua karena memutuskan tinggal di Paris, Prancis.
Saat usianya masih 14 tahun, dia sudah tercatat sebagai murid di The ICEF alias International Center European Football. Berbagai aksinya di lapangan hijau juga diunggah di Instagram pribadinya.
Pada video di akun Instagram PSSI, Lionel memberikan keterangan soal situasi seleksi Timnas U-17. Menurutnya, semua peserta seleksi kompetitif.
Sebagian besar warganet memberikan semangat kepada Lionel Nathan. Mereka berharap Lionel bisa diterima di Tim U-17.