Tak Mengikuti Jejak Sang Ayah, Ini Sosok Putra Tunggal Prabowo Subianto yang Jadi Desainer Andal
Meskipun Didit memilih karier yang berbeda dari sang ayah, namun karya-karya Didit kerap dibanjiri pujian dari publik.
Meskipun Didit memilih karier yang berbeda dari sang ayah, namun karya-karya Didit kerap dibanjiri pujian dari publik.
Tak Mengikuti Jejak Sang Ayah, Ini Sosok Putra Tunggal Prabowo Subianto yang Jadi Desainer Andal
Putra tunggal Prabowo Subianto bernama Didit Hediprasetyo belakangan ini menjadi perbincangan publik. Hal itu bermula dari sebuah cuitan salah satu akun Twitter yang menyinggung soal baliho. Di mana baliho tersebut menampilkan Prabowo Subianto bersama Gibran Rakabuming. Foto baliho tak bersama sang anak ini lah yang membuat sosok Didit Hediprasetyo jadi sorotan akhir-akhir ini.
Mengetahui hal tersebut, Gibran Rakabuming tampak menanggapi cuitan tersebut. Gibran justru memuji kalau Didit Prabowo adalah orang yang sangat baik dan berprestasi.
Sontak saja, publik pun dibuat penasaran denngan sosok Didit Hediprastyo. Berikut profil putra tunggal Prabowo Subianto yang curi perhatian.
Didit Hediprasetyo merupakan pria kelahiran 22 Maret 1984. Pria dengan nama lengkap Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo ini merupakan putra tunggal dari pasangan Prabowo Subianto dan Siti Hediati Hariyadi atau lebih dikenal dengan nama Titiek Soeharto. Keluarganya ini memiliki sejarah besar dalam politik Indonesia.
Meski keluarganya memiliki banyak prestasi di bidang politik, namun Didit tampaknya memilih jalur berbeda dengan terjun ke dunia fesyen. Diketahui, Didit merupakan perancang busana ternama di Indonesia. Didit belajar desain mode selama empat tahun di Parsons School of Design, New York dan Ecole Parsons a Paris.
Tak hanya itu, Didit mengambil kursus dalam bidang melukis, fotografi, dan sejarah seni. Kombinasi ilmu ini membuatnya sangat berprestasi dalam dunia fesyen. Karyanya telah diakui dan dihargai dengan berbagai penghargaan, termasuk Silver Thimble pada 2006.
Keberhasilan Didit dalam bidang fesyen bukan hanya di tingkat nasional saja, melainkan juga di kancah internasional. Karyanya sering kali dipamerkan dalam Pekan Mode Paris dan masuk dalam daftar Official Calendar Paris Fashion Week. Ia bahkan menjadi satu-satunya perancang busana Indonesia yang gaunnya dipublikasikan dalam majalah Vogue Inggris.
Selain fesyen, Didit Prabowo juga terlibat dalam dunia desain interior. Ia menjadi bagian dari tim perancang interior mobil BMW Individual Series. Karyanya yang mencerminkan gaya uniknya telah digunakan oleh penyanyi terkenal Carly Rae Jepsen saat tampil di MTV Video Music Award 2013.
Didit Prabowo aktif membagikan hasil karyanya di akun Instagram pribadinya. Meski jarang membagikan foto pribadi, ia sering menunjukkan desain-desainnya yang dipresentasikan dalam berbagai acara fashion show.
Saat ini, ia telah memiliki jumlah pengikut di Instagram sebanyak 77,3 ribu. Meskipun Didit memilih karier yang berbeda dari sang ayah, namun karya-karya Didit kerap dibanjiri pujian dari publik.