4 Alasan penting mengapa bank harus memiliki satelit!
Ada banyak alasan mengapa BRI memutuskan untuk meluncurkan satelit ke angkasa Indonesia.
Menjadi bank pertama yang memiliki dan mengoperasikan satelit sendiri, membuat banyak pertanyaan muncul dari benak masyarakat. Terutama tentang apa pentingnya satelit yang fungsi utamanya hanya sekedar untuk meningkatkan layanan perbankan. Namun hal ini bukanlah sekedar untuk meningkatkan layanan dari yang sudah baik menjadi luar biasa. Ada banyak alasan mengapa BRI memutuskan untuk meluncurkan satelit ke angkasa Indonesia.
Berikut beberapa alasannya:
-
Apa yang dimaksud dengan Satelit? Satelit merupakan objek buatan manusia yang mengorbit bumi atau planet lain dalam tata surya. Satelit dirancang dan diluncurkan ke ruang angkasa untuk melakukan berbagai tugas, mulai dari komunikasi, observasi bumi, navigasi, riset ilmiah, hingga keperluan militer.
-
Kenapa penggunaan satelit dipilih sebagai solusi untuk masalah komunikasi di Indonesia? Kala itu, pemerintah memandang sistem komunikasi dengan teknologi sebagai cara yang paling tepat untuk mengatasi permasalahan telekomunikasi Indonesia.
-
Bagaimana Satelit bisa tetap mengorbit Bumi? Satelit-satelit ini mengorbit bumi pada ketinggian tertentu di atas permukaan, dan mereka tetap dalam orbit tersebut berkat gaya tarikan gravitasi bumi dan kecepatan orbit yang diberikan oleh roket pembawa saat peluncuran.
-
Bagaimana Satelit Palapa membantu memperkuat konektivitas di Indonesia? Satelit Palapa menjadi tonggak penting dalam memperkuat konektivitas dan komunikasi di seluruh wilayah Indonesia.
-
Apa yang ditransmisikan ke Bumi melalui panel surya di satelit? Sejak Juni tahun lalu, sebuah eksperimen di luar angkasa telah mentransmisikan energi ke Bumi melalui panel surya pada satelit di orbit dan sekarang memiliki hasil pertama mengenai bagaimana eksperimen tersebut berjalan.
-
Kapan kerja sama antara BRI dan Prudential Indonesia ditandatangani? Kerja sama tersebut ditegaskan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Director of Institutional and Wholesale Business BRI Agus Noorsanto, President Director Prudential Indonesia Michellina Laksmi Triwardhany dan President Director Prudential Syariah Omar Sjawaldy Anwar, di Jakarta pada Kamis, 20 Juli 2023.
1. Hal ini adalah salah satu strategi BRI untuk menghemat biaya.
Pada saat ini, BRI mengeluarkan dana yang sangat besar semata-mata hanya untuk keperluan komunikasi. Tentu BRI harus memutar otak untuk menekan biaya operasional keseluruhan. Rata-rata BRI mengeluarkan uang Rp 400 miliar hingga Rp 500 miliar per tahunnya, dan angka ini bisa terus naik karena kebutuhan komunikasi yang semakin besar.
Oleh karena itu, BRI berani merogoh kocek hingga USD 220 Juta atau sekitar 3 Triliun Rupiah, untuk membeli sebuah satelit komunikasi. Satelit ini akan dicicil selama delapan tahun, dengan nilai cicilan Rp 300 miliar hingga Rp 400 miliar. Meski angka Rp 3 Triliun nampak cukup banyak, namun jika menyewa satelit, ternyata biayanya juga akan lebih bengkak lagi. Biaya sewa satelit bisa mencapai setengah triliun per tahun.
Dengan adanya satelit yang mampu mendukung komunikasi tanpa pihak perantara lain, maka BRI dapat menekan biaya operasional komunikasi, serta dapat menghemat banyak dana di masa depan.
2. Menghubungkan 10.350 kantor unit kerja BRI di berbagai pelosok
BRI punya komitmen menjangkau hingga pelosok untuk melayani yang belum terlayani. Namun tak bisa dipungkiri bahwa Indonesia terdiri dari ribuan pulau dari Sabang hingga Merauke. Tentu untuk menjangkau tiap sudut pelosoknya, kendala akan lebih sering ditemui. Terlebih lagi kabel bawah laut yang bahkan belum sampai ke ujung timur Indonesia.
Dengan adanya satelit, pulau-pulau terpencil dan pedalaman di tiap sudut Nusantara akan mampu terlayani dalam satu genset, karena ada 45 transponder di satelit BRIsat. Jadi selain biaya yang jauh lebih murah, jangkauan juga makin luas. Tak cuma itu, cakupan nasabah juga diharapkan akan lebih meluas ke masyarakat menengah ke bawah.
Dengan terhubungnya lebih dari 10 ribu kantor BRI di Indonesia, diharapkan para petani, nelayan, maupun pedagang kecil di daerah pelosok juga bisa menikmati layanan perbankan sama baiknya dengan di kota.
3. Perbaikan pelayanan nasabah BRI
Sebagai nasabah, tentu sering mengalami gangguan komunikasi yang menyebabkan layanan bank, termasuk BRI, terkadang menurun. Berbagai masalah seperti layanan perbankan yang terlalu lama dan ATM yang mati, seringkali membuat nasabah tak nyaman. Namun jika ada satelit, permasalahan kualitas pelayanan bukan lagi jadi persoalan.
BRIsat ditujukan untuk perbaikan dan peningkatan pelayanan ke setiap nasabah. Jika selama ini BRI sering mendapat keluhan nasabah terkait pelayanan berbasis teknologi informasi, BRIsat yang telah mengangkasa dan akan segera beroperasi ini diharapkan bisa memperbaiki layanan teknologi perseroan kepada nasabah.
4. BRI mendukung penyelamatan slot orbit Nasional
Slot orbit satelit merupakan sumber daya yang sangat berharga dan terbatas. Tentu adanya slot orbit ini harus digunakan seefisien mungkin dan dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan masyarakat.
Pada 2007 silam pemerintah RI hampir kehilangan slot orbit 105.5 Bujur Timur yang sebelumnya dipakai oleh Indosat. Perusahaan telekomunikasi ini juga sebelumnya menggunakan slot tersebut untuk transit satelit Palapa C2 yang masa edarnya juga telah habis. Akhirnya, setelah beberapa tahun tidak termanfaatkan, BRI berminat untuk menggunakan slot orbit tersebut kembali.
Pasalnya jika slot tersebut tak segera diambil pihak Indonesia, slot tersebut akan dimanfaatkan negara lain yang sudah 'mengantre'. Tidak mengherankan, karena cakupan satelit ini tak hanya sebatas Sabang hingga Merauke saja. Dari slot tersebut, kawasan Asia Timur hingga kepulauan di Samudera Pasifik akan tercakup secara sempurna.
Baca juga:
Satelit BRIsat mengorbit di langit Papua
Bank BRI sebut secara teknis telah siap operasikan satelit
Ada satelit BRIsat, apakah suku bunga bisa turun?
Bos BRI ungkap pentingnya edukasi sebelum manfaatkan satelit BRIsat
Ada satelit BRI, warga bisa cek harga barang di pasar dari rumah
Sejarah satelit BRIsat, pemersatu ribuan pulau Indonesia
Berkat BRISat akses perbankan tak lagi gamang di kampung halaman