Ada sentuhan Samsung di 'jantung' iPhone 7
Apple mempercayakan pembuatan bagian terpenting iPhone 7 pada Samsung
Apple dan Samsung boleh saja seperti anjing dan kucing yang terus berseteru, terutama untuk menjadi vendor smartphone nomor satu di dunia. Menariknya, untuk menggapai hal itu Apple masih memerlukan bantuan Samsung.
Ya, menurut Geek (14/12), Samsung telah mendapatkan kontrak untuk membuat prosesor milik iPhone 7. Sebelumnya, untuk prosesor A8 milik iPhone 6 dan 6 Plus, Apple mempercayakannya pada TSMC. Lalu apa yang membuat Apple melirik Samsung kali ini?
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Bagaimana Samsung dan Apple menjual iPhone bekas? Apple menjual iPhone rekondisi melalui toko online dengan harga beberapa ratus dolar lebih murah dari harga biasanya. Perusahaan menawarkan garansi satu tahun yang sama dengan telepon baru, semua manual dan aksesori, baterai baru, kulit terluar baru, dan jika diperlukan, suku cadang yang baru diganti. Samsung juga menjual perbaikan secara online.
-
Dimana pengguna Android dan iPhone sering dibandingkan? Dominasi masing-masing platform ini di lingkungan masyarakat dapat memberikan wawasan tentang tren teknologi, preferensi konsumen, dan pengaruh sosial.
-
Bagaimana tren perpindahan pengguna Android ke iPhone? Sejak tahun 2019, jumlah pengguna ponsel Android yang membeli atau mengganti ponselnya dengan iPhone relatif stabil. Pada periode 2019—2023, terdapat 11% hingga 19% pengguna Android yang pindah ke iPhone. Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Kenapa banyak pengguna Android beralih ke iPhone seri lawas? Terdapat beberapa alasan yang mungkin menyebabkan tren tersebut. Salah satu alasan yang paling masuk akal adalah mengenai kekuatan ekonomi atau bujet yang dipunyai oleh pengguna Android. Sebagai perbandingan, saat ini harga baru iPhone SE 3, keluaran tahun 2022, yang didistribusi oleh iBox adalah Rp7.999.000,00. Dengan harga tersebut, pengguna sudah dapat membeli ponsel Android kelas menengah terbaru dengan varian paling tinggi, bahkan dengan harga yang bisa lebih terjangkau, seperti realme 12 Pro+, Xiaomi 13T, hingga Samsung Galaxy A54 dengan harga 6 jutaan.
Rupanya perusahaan Cupertino itu sadar bila saat ini satu-satunya pabrikan yang bisa memproduksi prosesor A9 milik iPhone 7 adalah Samsung. Perusahaan teknologi Korea Selatan itu memang diklaim sanggup membuat prosesor canggih dengan performa dahsyat berteknologi 14nm FinFET.
Prosesor Apple A8 hanya mengusung proses manufaktur 20nm yang pastinya kalah dalam soal performa dengan prosesor A9 14nm. Di samping itu, kehadiran teknologi FinFET dapat membuat prosesor 'anti-bocor', sehingga lebih efisien.
Setelah menerima kontrak tersebut Samsung juga langsung menggenjot produksi prosesor A9 yang berpusat di Amerika. Hal ini cukup beralasan, sebab Apple selalu berusaha merilis iPhone baru setiap tahun.
Apakah kerja sama ini sejenak bisa mengurangi tensi ketegangan di antara petinggi kedua perusahaan? Tapi, satu hal yang pasti, iPhone 7 yang Anda tunggu-tunggu memakai teknologi Samsung sebagai 'otaknya'.