Masih Ada Aja Pengguna iPhone yang Suka Mengejek Android, Bahkan Sampai Dibully
Bahkan hanya karena persoalan memakai iPhone dan Android membuat bubar kencan pertama dengan calon pasangan.

Sebuah survei terbaru mengungkapkan drama yang langgeng antara pengguna Android dan iPhone. Sekitar 22 persen pengguna iPhone mengakui bahwa mereka memandang rendah mereka yang mengirim pesan non-iMessage.
Sementara, hampir 23 persen pengguna iPhone mengatakan bahwa mengetahui calon pasangan menggunakan pesan ‘green bubble’ dari Android akan menjadi dealbreaker.
Mengutip NYPost, Kamis (10/10), survei ini dilakukan oleh tim peneliti di All About Cookies, yang mewawancarai 1.000 peserta anonim musim panas ini. Sebanyak 31 persen pria siap menggeser pengguna Android ke kiri, sementara hanya 16 persen wanita yang merasa hal yang sama.
Namun, ini bukanlah berita baru bagi semua pengguna Android. Menurut survei, 52 persen pengguna Android pernah diejek karena perangkat mereka dan 36 persen merasa dibully dengan keras. Sekitar 26 persen bahkan mengakui merasa malu dengan perangkat Android mereka.
Pada akhirnya, 30 persen pengguna Android berpikir untuk beralih ke iPhone hanya untuk menghentikan bullyan. Namun, masalah ini mungkin segera berakhir karena Apple akan merilis iOS 18.
Pembaruan ini diharapkan memperbaiki beberapa masalah dalam komunikasi lintas platform. Tidak ada lagi gambar buram atau tanda terima pesan yang hilang. Masalah diskriminasi Android ini telah menjadi sangat serius hingga pemerintah ikut campur.
Departemen Kehakiman AS baru-baru ini mengkritik Apple karena memengaruhi pengguna Android dengan stigma sosial pesan 'green bubble' sebagai bagian dari kasus antitrust terhadap perusahaan pembuat iPhone.