Apartemen 36 lantai ini usung konsep 'hutan vertikal' yang mewah
Dengan tinggi 117 meter, apartemen ini akan ditumbuhi 100 pohon aras, 6000 semak-semak, dan 18.000 tanaman
Untuk membangun apartemen mewah, biasanya akan menghabiskan banyak energi listrik dan air yang dialirkan pada setiap bagian. Namun berbeda dengan apartemen biasa, apartemen di Swiss ini dibangun dengan ide brilian.
Seperti dilansir dari Stuff, apartemen ini menggunakan konsep 'hutan vertikal'. Di desain oleh arsitek Italia, kebanyakan energi yang dipakai nantinya berasal dari alam.
-
Bagaimana teknologi masa depan digambarkan mengubah Jakarta? Isi video tersebut seolah ingin menceritakan, bahwa teknologi masa depan akan masuk dan mengubah bentuk Jakarta bukan hanya sekedar menjadi kota metropolitan, melainkan sebagai kota yang futuristik penuh kecanggihan teknologi.
-
Apa yang menjadi kekhawatiran Jokowi tentang penggunaan perangkat teknologi di Indonesia? Jokowi prihatin atas dominasi impor dalam penggunaan perangkat teknologi di Indonesia, dengan nilai impor yang mencapai lebih dari Rp30 triliun. Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT), Kota Depok, Jawa Barat Selasa, (7/5). "Ini sayangnya perangkat teknologi dan alat komunikasi yang kita pakai masih didominasi barang-barang impor dan nilai defisit perdagangan sektor ini hampir 2,1 miliar US Dollar lebih dari 30 triliun Rupiah," ujarnya.
-
Apa yang dimaksud dengan perkembangan teknologi? Perkembangan teknologi adalah fenomena yang tidak dapat dielakkan dalam kehidupan manusia. Teknologi telah mengubah cara kita hidup, bekerja, dan berinteraksi satu sama lain.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Siapa yang menemukan lempeng tektonik di Kalimantan? Prediksi keberadaan kerak Bumi ini muncul ketika Suzanna van de Lagemaat, ahli geologi lulusan Universitas Utrecht di Belanda, dan supervisornya, Douwe van Hinsbergen, menganalisis data geologi dari pegunungan di kawasan Asia-Pasifik.
Proyek ini dinamakan dengan La Tour de Cedres atau Tower Cedar. Cedar sendiri adalah tumbuhan asli pegunungan Himalaya, yang biasa disebut dengan Aras. Dengan tinggi 117 meter, apartemen ini akan ditumbuhi 100 pohon aras, 6000 semak-semak, dan 18.000 tanaman lokal di sana.
Bangunan ini terdiri dari 36 lantai apartemen mewah, ruang kantor, tempat belanja, dan restoran dengan pemandangan yang memesona pada lantai atas. Karena menggunakan konsep hutan, energi yang disalurkan akan bergantung pada panel surya, pompa dari sumber tanah, serta air hujan yang dikumpulkan.
Tanaman pada bangunan ini akan menyerap sinar matahari, dan oksigennya bisa menjadi keuntungan tersendiri. Namun, proses pembangunan dan pemeliharaan juga pasti sangat sulit. Biayanya akan sangat tinggi karena teknologi ini belum umum diterapkan.
Konsep bangunan seperti ini sebenarnya bukan pertama kali karena La Tour de Cedres ini mirip dengan desain Boeri. Rencananya, apartemen mewah ini baru akan dibangun pada tahun 2017 nanti.
Baca juga:
Hebatnya bocah 15 tahun bangun sumber listrik dari microhydro
Headphone terbaik di dunia kini hadir dengan teknologi inovatif
Samsung resmikan Exynos 8890, otak cerdas di balik Galaxy S7
Berbagai gambar unik yang muncul saat error 404
Microsoft ciptakan teknologi untuk deteksi ekspresi wajah