Apple akan terbitkan versi 'murah' iPhone 5s
Tujuan dari model yang lebih terjangkau ini untuk menargetkan pasar negara berkembang
iPhone memang sedang fokus pada peluncuran beberapa perangkat terbarunya. Namun, sepertinya Apple tetap ingin mempertahankan perangkat terdahulunya, salah satunya adalah iPhone 5s.
Apple hingga saat ini menawarkan iPhone 5s dalam tiga penyimpanan, 16 GB, 32 GB, dan 64 GB. Tidak mengherankan jika pilihan penyimpanan 16 GB lebih murah jika dibandingkan penyimpanan lebih besar. Namun, nampaknya Apple ingin meluncurkan versi yang lebih murah lagi.
-
Kapan Apple dikabarkan akan merilis iPhone lipat? Nah menurut akun X @Revegnus1, iPhone yang dapat dilipat yang akan dirilis pada tahun 2026. Perangkat lipat bergaya buku ini akan menampilkan layar eksternal 6 inci dan layar internal 8 inci.
-
Mengapa Apple disebut-sebut menunda peluncuran iPhone lipat? Analisa itu sejauh ini masih misterius. Yang jelas Apple telah menerima paten baru terkait dengan perangkat elektronik dengan layar lipat yang tahan lama.
-
Dimana Apple keluar dari 5 merek ponsel teratas? Menurut perusahaan riset pasar TechInsights, seperti dikutip dari GizChina, Kamis (16/5), Apple keluar dari lima merek ponsel teratas di Tiongkok pada kuartal pertama tahun 2024, dengan pangsa pasar yang hanya 13,7 persen.
-
Apa yang diterima TikToker tersebut dari Apple? Kejutan yang tak terduga terjadi ketika tiga kiriman kotak besar tiba di rumah pria ini. ketiga kotak besar ini berisi total 60 ponsel iPhone 15 Pro Max, dan semuanya berasal dari varian 1TB.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Kapan Apple kemungkinan akan merilis iPhone layar lipat? Meskipun demikian, Apple telah mengembangkan konsep iPhone yang dapat dilipat selama sekitar lima tahun dan laporan dari Korea menyebutkan kemungkinan perilisan iPhone yang dapat dilipat pada tahun 2026 atau 2027.
Seperti dilansir dari Uber Gizmo, Apple akan membuat model iPhone 5s dengan penyimpanan 8 GB pada akhir tahun ini. Tujuan dari model yang lebih terjangkau ini adalah untuk menargetkan pasar negara berkembang.
Ya, seperti yang kita tahu, Android dan Windows Phone yang merupakan saingan iPhone melakukan penjualan yang jauh lebih baik karena harganya yang terjangkau untuk banyak kalangan. Mereka juga menyajikan spesifikasi yang cukup terjangkau walaupun harganya lebih miring.
Sayangnya, tidak ada bocoran mengenai harga iPhone 5s 8 GB ini. Tetapi, nampaknya smartphone ini akan dijual dengan harga sedikit lebih tinggi dari harga iPhone 5c 16 GB. Jika dibandingkan dengan iPhone 5c, iPhone 5s memang memiliki spesifikasi yang lebih kuat, Touch ID, dan bahan aluminium yang tidak dimiliki oleh iPhone 5c.
Kabar ini memang belum dikonfirmasi lebih lanjut oleh Apple. Namun, jika memang benar, maka akan menarik mempunyai iPhone 5s dengan harga yang lebih terjangkau.