Butuh kerja non formal? Aplikasi smartphone ini bisa beri solusi
Aplikasi ini bisa digunakan untuk mencari atau menawarkan pekerjaan informal
Sudah menjadi rahasia umum jika kebutuhan mencari lapangan pekerjaan menjadi lahan utama para pencari kerja. Berbagai situs maupun aplikasi kerja mulai bermunculan. Misalnya saja, Kerjagogo.
Kerjagogo merupakan sebuah aplikasi smartphone yang akan menjembatani kebutuhan mencari pekerja dan lowongan pekerjaan di sektor informal.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang terjadi pada aplikasi Sirekap KPU di dapil DKI Jakarta II? “Dalam hitungan tersebut terdapat penggelembungan jumlah perolehan suara yang bila dijumlahkan melebihi jumlah DPT DKI Jakarta II,” kata Kiki, Minggu (18/2).
-
Apa itu JKN Mobile? Salah satu inovasi penting adalah aplikasi JKN Mobile dari BPJS Kesehatan.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Bagaimana kata "mobil" muncul di Indonesia? Penggunaan istilah "mobil" dalam bahasa Indonesia dimulai sejak kendaraan bermotor masuk ke tanah air.
Menurut Anto Nugroho, Chief Marketing Officer Kerjagogo, Kerjagogo merupakan mobile apps based pertama di Indonesia yang memfokuskan diri kepada kebutuhan pekerja dan penyediaan lapangan pekerjaan.
"Mengacu pada data dari APINDO, Asosiasi Pengusaha Indonesia, jumlah pencari kerja di Indonesia sebesar 2,5 juta jiwa, sementara, ketersediaan lapangan pekerjaan formal hanya mampu menampung sekitar 1,5 juta orang. Di sinilah kami melihat bahwa ada begitu banyak celah bagi mereka pencari kerja di bidang informal," kata Anto.
Lebih lanjut, ditambahkan oleh Anto bahwa kebutuhan akan lapangan pekerjaan dan pekerja di sektor informal di zaman yang sudah serba digital ini semakin banyak.
"Maka itu KerjaGogo hadir sebagai salah satu aplikasi karir online yang dibuat khusus dan disesuaikan untuk para pemberi lowongan kerja (BOSS) dan pencari kerja (GOERS) sektor informal. KerjaGogo sebagai aplikasi yang mudah digunakan, dipercaya, efektif, transparan yang berfungsi menjadi jembatan penghubung antara para penyedia lapangan pekerjaan dan pencari kerja," jelas Anto.
Secara teknis, aplikasi KerjaGogo ini dibuatkan dan disesuaikan untuk para Kerja Goers (pekerja sektor informal) sehingga mereka berani mengambil peran sendiri dalam perkembangan karirnya, seperti memilih tempat dan kondisi tempat bekerja sesuai dengan yang mereka inginkan.
Sementara itu, bagi para pengusaha atau pemberi kerja, KerjaGogo menyediakan solusi perekrutan yang sangat efektif melalui Kerja Boss. Para Boss dapat mendaftarkan nama dirinya sendiri atau perusahaannya di aplikasi mobile KerjaGogo sebagai Boss untuk bisa segera memberikan informasi mengenai tenaga kerja yang sedang dibutuhkan.
Tak berhenti sampai di situ, KerjaGogo akan mencarikan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan dan kualifikasi para boss (matchmaking process). Sebagai bagian dari produk revolusi social media, KerjaGogo juga akan mempromosikan lowongan pekerjaan yang diposting melalui akun media sosial KerjaGogo, seperti Facebook dan Twitter.
Jenis pekerjaan yang disediakan pun diklaim memiliki jangkauan luas. "Kami memiliki jangkauan luas di dalam tipe pekerja informal, mulai dari penjaga keamanan, asisten rumah tangga, juru mudi (supir), juru parkir, babysitter, pramusaji, pramuniaga, pembimbing belajar, juru tulis, para tenaga paruh waktu dan tenaga kerja lepas di berbagai sektor pekerjaan," ujar Anto menjelaskan.
Untuk saat ini, informasi mengenai KerjaGogo bisa didapatkan melalui www.kerjagogo.com, sedangkan untuk aplikasi KerjaGogo bisa diunduh melalui Play Store untuk pengguna Android.
Baca juga:
Dapat update, YouTube mobile lebih mempesona
Kini Line versi Lite tersedia dengan ukuran 1 MB saja!
Pakai aplikasi ini, sewa jet semudah panggil ojek lewat Gojek
4 Aplikasi Android ini membuat pekerjaan rumah lebih menyenangkan
Hanya 2 bulan, GrabBike kantongi setengah juta pesanan