Dikritik Megawati Jual Produk Asing, Tokopedia Buka Suara
Nuraini Razak, VP of Corporate Communications, Tokopedia perlu meluruskan kritikan yang dilontarkan Presiden kelima Indonesia Megawati Soekarnoputri. Menurut dia, pihaknya merupakan marketplace domestik yang hanya menerima penjual asal Indonesia dan memfasilitasi transaksi dari Indonesia untuk Indonesia.
Nuraini Razak, VP of Corporate Communications, Tokopedia perlu meluruskan kritikan yang dilontarkan Presiden kelima Indonesia Megawati Soekarnoputri. Menurut dia, pihaknya merupakan marketplace domestik yang hanya menerima penjual asal Indonesia dan memfasilitasi transaksi dari Indonesia untuk Indonesia.
"Penjual di Tokopedia hampir 100 persennya UMKM lokal sehingga pasar Indonesia sepenuhnya dinikmati pelaku usaha domestik dan ekonomi berputar di dalam negeri. Tokopedia juga sama sekali tidak memfasilitasi adanya impor langsung dari penjual asing di dalam platform," ujar Nuraini dalam keterangannya kepada Merdeka.com, Kamis (1/7).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Kota Tua Jakarta didirikan? Sejarah Kota Tua Jakarta berawal pada 1526, ketika Fatahillah, seorang komandan dari Kesultanan Demak, menyerang Pelabuhan Sunda Kelapa yang merupakan milik dari Kerajaan Pajajaran.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kenapa Dewi Perssik merantau ke Jakarta? Ia memulai kariernya dari nol setelah mengambil keputusan untuk merantau ke Jakarta demi mewujudkan impiannya sebagai penyanyi.
Ia bahkan mengatakan bahwa Tokopedia terus mendukung upaya pemerintah dalam memajukan UMKM sekaligus mempermudah masyarakat menemukan beragam produk lokal, salah satunya melalui gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI).
"Selama BBI di Tokopedia Mei lalu, transaksi kategori makanan dan minuman meningkat lebih 2x lipat, sedangkan fashion lebih 6x lipat," jelasnya.
Megawati Kritik Tokopedia
Sebelumnya, Megawati dalam diskusi Megawati Institute mengatakan perusahaan decacorn asal Indonesian itu lebih banyak menjual barang buatan luar negeri ketimbang produk lokal.
"William Tanuwijaya (CEO Tokopedia), saya boleh buat kritik sedikit, ini kritik membangun, kenapa kalau saya browsing online di tokopedia kenapa ya yang disuguhkan selalu, sekarang lho ini, nanti berarti bisa berubah, itu barang-barangnya made non-Indonesia," kata dia.
Mega lantas menyinggung soal banyak UMKM yang belum berkembang. Ia juga menyampaikan Tokopedia belum sesuai dengan visi presiden Joko Widodo atau Jokowi yang meminta cintai produk lokal.
"Pak Jokowi sebagai presiden sudah mengatakan mari kita bantu UMKM, anak-anakku sekalian, UMKM itu saya bagian juga orang yang membantu UMKM, mereka itu sangat rapuh karena mereka sangat tradisional dan sangat cinta pada budaya bangsa," katanya.
Ketua Umum PDI Perjuangan itu lantas meminta anak muda yang melek teknologi untuk turun membantu usaha lokal untuk mendunia.