Facebook: Bahasa visual pengguna internet mengalami perubahan
Pergeseran ini melibatkan bahasa universal baru, baik dalam bentuk visual baik foto, emoji, stiker maupun video.
Dalam beberapa tahun terakhir, Facebook mencatat adanya tren pola perubahan bahasa visual yang terjadi di media sosial.
Pergeseran ini melibatkan bahasa universal baru – dalam bentuk visual baik foto, emoji, stiker maupun video dan pertumbuhan mobile. Dalam kurun waktu dua tahun, konsumsi video pada perangkat mobile telah meningkat sebesar 532 persen untuk antar platform berdasarkan data eMarketer. Selain itu, Cisco Systems juga memperkirakan jika keseluruhan penggunaan video di perangkat mobile akan meningkat hingga 14 kali lipat selama kurun waktu 2013 - 2018.
-
Mengapa Facebook menjadi jejaring sosial terbesar di dunia? Dengan kerja keras dan visi yang jelas, Mark Zuckerberg dan timnya berhasil mengembangkan Facebook menjadi salah satu jejaring sosial terbesar di dunia, mengubah cara orang berinteraksi dan berkomunikasi secara online.
-
Siapa yang menciptakan Facebook? Sejarah 4 Februari Hari Ulang tahun Facebook, yaitu dimulai Mark Zuckerberg ingin membuat platform chat. Bersama teman-temannya, Andrew McCollum, Eduardo Saverin, Chris Hughes, dan Dustin Moskovitz, Zuckerberg mengembangkan Facebook saat mereka masih kuliah di Universitas Harvard.
-
Kenapa Facebook bisa jadi platform sosial media yang populer? Berikut ini adalah beberapa fitur yang membuat Facebook menjadi platform sosial media yang begitu populer: 1. Facebook memungkinkan Anda mengelola daftar teman dan memilih pengaturan privasi untuk menyesuaikan siapa yang dapat melihat konten di profil Anda. 2. Facebook memungkinkan Anda mengunggah foto dan menyimpan album foto yang dapat dibagikan dengan teman-teman Anda. 3. Facebook mendukung obrolan online interaktif dan kemampuan mengomentari halaman profil teman untuk tetap berhubungan, berbagi informasi, atau saling sapa. 4. Facebook mendukung halaman grup, halaman penggemar, dan halaman bisnis yang memungkinkan bisnis menggunakan Facebook sebagai sarana pemasaran media sosial. 5. Jaringan pengembang Facebook menghadirkan fungsionalitas tingkat lanjut dan opsi monetisasi. 6. Anda dapat melakukan streaming video langsung menggunakan Facebook Live. 7. Anda bisa mengobrol dengan teman dan anggota keluarga Facebook, atau menampilkan gambar Facebook secara otomatis dengan perangkat Portal Facebook.
-
Kapan status Facebook menjadi tren? Merangkum dari beragam sumber, Kamis (6/7) berikut adalah kumpulan status FB kekinian dan menarik yang bisa dijadikan referensi.
-
Bagaimana cara menghiasi media sosial dengan status Facebook yang kekinian? Ada banyak sekali status FB kekinian yang bisa ditulis dalam akun pribadimu. Status FB ini akan membuat FB-mu semakin penuh dengan keceriaan, keromantisan dan kekinian.
-
Siapa saja yang membuat Facebook? Facebook adalah platform media sosial online asal Amerika dan layanan jejaring sosial yang merupakan bagian dari perusahaan Meta Platforms. Facebook didirikan pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg, Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes. Keempatnya adalah mahasiswa di Harvard University.
Sementara itu, pada jejaring sosial Facebook sendiri, tercacat dalam beberapa tahun terakhir, jumlah post video per orang meningkat sebesar 75 persen secara global. Video dari pengguna dan brand di News Feed pun juga meningkat 3,6 kali setiap tahunnya secara global.
Bahkan khusus wilayah Amerika Serikat, peningkatan posting videonya mencapai 94 persen. Rata-rata, lebih dari 50 persen pengguna Facebook di Amerika Serikat menonton paling tidak satu video setiap harinya.
Proporsi signifikan berkaitan dengan konsumsi video di Facebook melalui perangkat mobile mencapai 65 persen secara global. Dengan banyaknya orang membuat, mem-posting, dan berinteraksi dengan lebih banyak video, komposisi konten pada News Feed pun berubah dan menunjukkan adanya evolusi perilaku. Bahkan saat ini 76 persen penduduk Amerika Serikat yang menggunakan Facebook mengaku cenderung menemukan video untuk ditonton melalui Facebook.
Bagi para pemasar, mobilitas memberikan brand lebih banyak peluang untuk menjangkau pasarnya secara visual dan tanpa mengenal perbedaan bahasa melalui layar smartphone yang dapat diakses di mana pun dan kapan pun. Contohnya seperti Coca Cola yang menggunakan video di Facebook untuk mendorong keterikatannya dengan anak-anak muda di Indonesia selama FIFA World Cup 2014.
Video klip yang diadaptasi dari tema global Coca Cola, 'The World is Ours' telah ditonton sebanyak 1.48 juta kali dalam waktu kurang dari lima minggu dan menjangkau 32 persen dari target market yang berusia di bawah 29 tahun.
(mdk/dzm)