Facebook dan Telegram Turut Kembangkan Fitur Serupa Clubhouse
Facebook dan Telegram Turut Kembangkan Fitur Serupa Clubhouse
Para pengguna iPhone tentu sudah tak asing dengan digunakannya aplikasi audio conference Clubhouse untuk mengadakan seminar. Saking populernya, kini banyak raksasa teknologi lain ingin menunggangi tren tersebut.
Twitter misalnya, sudah memperkenalkan fitur bernama Spaces. Seperti Clubhouse, fitur ini memungkinkan pengguna membuat ruang obrolan suara, mengajak orang lain jadi pembicara, dan pengguna-pengguna lainnya bisa ikut mendengarkan diskusi.
-
Apa jenis penipuan yang banyak terjadi di WhatsApp dan Telegram? Penipuan yang memanfaatkan pencari kerja ternyata begitu massif. Mereka menghalalkan beragam cara untuk menipu korbannya. Seringnya untuk menjangkau korbannya, mereka menggunakan WhatsApp dan Telegram. Penipuan yang dijuluki ‘Webwyrm’ ini disebut telah berdampak pada lebih dari 100 ribu korban dan 1000 perusahaan di dunia.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
-
Apa keunggulan Telegram dibandingkan aplikasi pesan instan lain saat berkomunikasi di luar negeri? Keunggulan dari Telegram adalah dapat dimanfaatkan untuk berkomunikasi lebih cepat kualitas jaringan internet sedang kurang bagus.
-
Kenapa Facebook bisa jadi platform sosial media yang populer? Berikut ini adalah beberapa fitur yang membuat Facebook menjadi platform sosial media yang begitu populer: 1. Facebook memungkinkan Anda mengelola daftar teman dan memilih pengaturan privasi untuk menyesuaikan siapa yang dapat melihat konten di profil Anda. 2. Facebook memungkinkan Anda mengunggah foto dan menyimpan album foto yang dapat dibagikan dengan teman-teman Anda. 3. Facebook mendukung obrolan online interaktif dan kemampuan mengomentari halaman profil teman untuk tetap berhubungan, berbagi informasi, atau saling sapa. 4. Facebook mendukung halaman grup, halaman penggemar, dan halaman bisnis yang memungkinkan bisnis menggunakan Facebook sebagai sarana pemasaran media sosial. 5. Jaringan pengembang Facebook menghadirkan fungsionalitas tingkat lanjut dan opsi monetisasi. 6. Anda dapat melakukan streaming video langsung menggunakan Facebook Live. 7. Anda bisa mengobrol dengan teman dan anggota keluarga Facebook, atau menampilkan gambar Facebook secara otomatis dengan perangkat Portal Facebook.
-
Apa Instagram itu? Instagram merupakan aplikasi media sosial berbagi foto dan video yang diluncurkan pada tahun 2010 oleh Kevin Systrom.
Facebook juga kabarnya mengembangkan layanan mirip Clubhouse. Instagram juga dikabarkan akan merilis fitur baru yakni live audio rooms. Begitu juga dengan ByteDance, induk Xiaomi, yang kabarnya meracik layanan serupa.
Aplikasi chatting Telegram menghadirkan update beta, membawa fitur yang menawarkan kemampuan seperti Clubhouse.
Dikutip dari XDA Developer via Tekno Liputan6.com, peneliti aplikasi Alessandro Paluzzi yang belum lama ini membagikan fitur mirip Clubhouse di Instagram, kini mengkonfirmasi isu Facebook juga mengembangkan layanan mirip Clubhouse. Terdapat bocoran fitur baru Facebook yang sekarang tengah dalam pengembangan tahap awal.
"Facebook tengah mengembangkan audio rooms. Fitur ini tampaknya masih dalam tahap awal pengembangan, antarmuka ini masih dalam bentuk contoh," cuit Paluzzi di akun Twitter @alex193a.
Contoh antarmuka fitur Facebook mirip Clubhouse tersebut memperlihatkan fitur yang akan datang memungkinkan pengguna membuat ruang audio bersama pengguna Facebook lainnya.
Seperti Clubhouse, fitur Facebook ini juga akan memungkinkan pengguna mengundang pendengar dengan membagikan tautan rooms, mengirim Messenger, menulis unggahan tentang Facebook, atau membagikannya ke grup.
Telegram Juga Turut Serta
Telegram juga mengerjakan alternatif Clubhouse lainnya yang telah diluncurkan ke pengguna dalam pembaruan beta terbaru.
TestingCatalog baru-baru ini melihat fitur tersebut dan membagikan tangkapan layar.
Dalam tangkapan layar tersebut, terlihat fitur mirip Clubhouse bernama Voice Chat. Fitur ini bisa ditemukan di halaman grup dengan menekan titik tiga dan memilih Start Voice Chat.
Di sini, pengguna bisa memulai Voice Chat sebagai profil personal atau pun sebagai profil channel.
Segera setelah membuat ruang obrolan, tampilan ruang obrolan akan terlihat melayang transparan di atas chat.
Fitur ini juga mengizinkan pengguna merekam suara dan membagikannya ke channel sebagai file audio.
Disebutkan, fitur ini telah tersedia di Telegram beta versi 7.6. Namun, Tekno Liputan6.com sudah bisa menjajal fitur ini untuk percakapan audio grup. Perlu dicatat, dalam percobaan kami, ruang obrolan Telegram hanya bisa dibuat oleh admin atau pemilik grup.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustin Setyo Wardani