Huawei Mate 20 Series Sudah Tersedia di Erafone dan Lazada
Setelah periode pre-order berakhir, smartphone premium Huawei Mate 20 Series kini sudah tersedia langsung di Erafone dan Lazada. Peminat Huawei Mate 20 Series sudah bisa mendapatkan smartphone ini dengan pembelian langsung saat tanggal 19 Januari 2019 lalu.
Setelah periode pre-order berakhir, smartphone premium Huawei Mate 20 Series kini sudah tersedia langsung di Erafone dan Lazada. Peminat Huawei Mate 20 Series sudah bisa mendapatkan smartphone ini dengan pembelian langsung saat tanggal 19 Januari 2019 lalu.
Huawei akan selalu memberikan value yang lebih kepada mereka yang tertarik untuk mendapatkan smartphone Mate 20 Series. Huawei menyediakan bonus wireless charger, flip cover, dan power bank dalam jumlah terbatas, untuk pembelian langsung di Erafone dan Lazada ini. Mate 20 Series terdiri dari Huawei Mate 20 Pro yang dibanderol Rp11.999.000 dan Mate 20 yang dibanderol Rp8.999.000.
-
Apa yang dilakukan Huawei selama berbisnis di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045
-
Bagaimana Huawei menunjukkan komitmennya untuk memajukan Indonesia? Lewat inovasi teknologi dan layanan mereka miliki baik yang bergerak di bidang Carrier Network, Enterprise, Consumer, Cloud, hingga Digital Power, perusahaan asal China ini berkomitmen memajukan Indonesia juga mitra kerja mereka.
-
Bagaimana Huawei menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat? Ida Fauziyah menjelaskan bentuk kepedulian terlihat dari salah satu Corporate Social Responsibility (CSR) Huawei. Yakni mempekerjakan lebih dari 90 persen pekerja lokal Indonesia yang merupakan lulusan terbaik dari perguruan tinggi di Indonesia. "Huawei juga berperan aktif dalam menyediakan peningkatan keterampilan dan kompetensi sesuai dengan standar kebutuhan industri, " ujar Ida Fauziyah.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Mengapa Kemnaker mengapresiasi Huawei? Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, memberikan apresiasi atas kepatuhan Huawei pada regulasi yang berlaku selama 24 tahun berusaha di Indonesia.
-
Apa yang diapresiasi Kemnaker dari Huawei? Apresiasi Ida Fauziyah diungkapkan saat meet and greet dengan President of Global Government Affairs Huawei, Bao Jialing, di Shenzhen, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Sabtu (6/7). "Saya harap kepatuhan Huawei Indonesia dalam menjalankan bisnisnya dan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dan masyarakat Indonesia pada umumnya, dapat menjadi motivasi bagi perusahaan-perusahaan lain milik RRT, " kata Ida Fauziyah melalui Siaran Pers Biro Humas, Sabtu (6/7/2024).
"Kehadiran Mate 20 Series di Erafone dan Lazada untuk dibeli langsung merupakan wujud dari upaya kami untuk mendistribusikansmartphone premium ini lebih cepat dan lebih mudah kepada masyarakat," kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Device Indonesia di Jakarta, belum lama ini.
"Kami ingin masyarakat bisa segera merasakan terlebih dahulu smartphone ini secara langsung sebelum membeli, melalui jaringan Erafone dan Lazada yang luas. Bekerja sama dengan Erafone dan Lazada juga akan memungkinkan kami menghadirkan layanan distribusi multichannel dan layanan purna-jual yang terbaik bagi pengguna kami di Indonesia," tambahnya.
Huawei Mate 20 sudah tersedia untuk dibeli secara offline pada 19 Januari. Sementara untuk Huawei Mate 20 Pro, akan mulai tersedia di akhir bulan ini. Hal tersebut dikarenakan minat yang sangat tinggi dari konsumen untuk membeli smartphone Huawei.
Mate 20 Series adalah smartphone yang luar biasa, dengan kecerdasannya yang lebih tinggi, yang menghapus batasan imaginasi kita. Kamera akan menjadi sorotan banyak orang, tetapi smartphone ini sesungguhnya luar biasa di segala sisi, dengan layar yang bening, pengisian ulang baterai cepat dan daya tahan yang tinggi.
Smartphone ini ditenagai chipset pertama yang dibangun dengan teknologi 7nm dan teknologi Artificial Intelligence (AI), yaitu Kirin 980. Huawei Mate 20 Pro dan Mate 20 menyajikan teknologi On-Device AI yang powerful dan pengalaman pengguna yang sangat premium.
Dengan teknologi AI, chipset Kirin 980 membuat Mate 20 Series dapat menyajikan performa paling bertenaga tapi dengan daya baterai yang lebih efisien. Ditambah dengan dual Neural Processing Unit (NPU) untuk menjalankan fungsi AI, performa AI di smartphone ini menjadi luar biasa.
Huawei Mate 20 Series hadir dengan lensa wide angle, lensa ultra-wide angle 16mm, dan lensa telephoto untuk menghadirkan kebebasan merekam momentum terbaik. Tak hanya lebih lebar, tapi juga lebih dekat berkat kemampuan makro yang bisa memotret pada jarak 2,5 cm dari obyek.
Dibekali baterai yang besar, Mate 20 Series diperkuat teknologi Huawei SuperCharge dengan pengisian daya yang kecepatannya ekstrem sekaligus aman berkat sertifikasi dari TÜV Rheinland. Smartphone ini juga mendukung pengisian ulang daya baterai secara nirkabel dan hadir pula fitur Wireless Reverse Charging yang membuat Mate 20 Series tak ubahnya power bank untuk smartphone lain.
(mdk/faz)