Indosat Ooredoo jalin kerja sama dengan PayPro permudah pembayaran
Indosat Ooredoo jalin kerja sama dengan PayPro permudah pembayaran. Indosat Ooredoo menjalin kerja sama dengan mitra penyedia layanan keuangan dan transaksi digital untuk menghadirkan PayPro. PayPro adalah layanan digital modern untuk melakukan pembayaran transaksi harian dengan aman, mudah, dan handal
Indosat Ooredoo menjalin kerja sama dengan mitra penyedia layanan keuangan dan transaksi digital untuk menghadirkan PayPro. PayPro adalah layanan digital modern untuk melakukan pembayaran transaksi harian dengan aman, mudah, dan handal yang diterima secara luas mulai dari transportasi, belanja harian, pembayaran listrik, hingga pengiriman uang melalui ponsel.
Pelanggan IM3 Ooredoo dapat menikmati kemudahan layanan PayPro tanpa perlu kartu kredit atau transfer melalui bank. Lebih dari itu, pelanggan akan mendapatkan cashback 20 persen ketika melakukan transaksi dengan PayPro, dan dapat melakukan isi ulang saldo PayPro di ribuan outlet IM3 Ooredoo.
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Apa yang ditawarkan dalam kolaborasi Vidio dan Telkomsel? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Bagaimana Indosat Ooredoo Hutchison menanggapi tuduhan kebocoran data Pusat Data Nasional? “Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) Group bersama seluruh anak usahanya, termasuk Lintasarta, senantiasa menjunjung integritas tinggi dan menjaga kepercayaan yang diberikan pelanggan dalam menjalankan pekerjaannya," jelas dia.
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Kenapa Telkom yakin Indibiz bisa bersaing dengan kompetitor di Bali? Pihaknya yakini dapat bersaing dengan sejumlah kompetitor yang sudah ada sebelumnya di Bali. Antara lain karena pengelola Indibiz sudah berpengalaman sebelumnya dalam mengelola Indihome.
Pelanggan IM3 Ooredoo dapat melakukan pembayaran menggunakan PayPro hanya dengan menekan *123*4# dari ponsel mereka untuk membayar berbagai kebutuhan harian seperti Commuter Line, Grab, Alfamart, Indomaret, PLN, BPJS, dan pengiriman uang. Selama periode promo, pelanggan IM3 Ooredoo akan menerima cashback 20 persen saat berbelanja di Alfamart dan Indomaret, pembayaran ataupun pembelian token listrik, pembayaran BPJS, pengiriman uang, pembelian Voucher Grab, dan saat isi ulang saldo stiker PayPro untuk Commuter Line.
Cashback dapat diterima pelanggan hingga Rp50.000 per transaksi, dan berlaku untuk 3 transaksi dalam 1 hari. Selain itu, pelanggan juga akan menerima tambahan diskon 20 persen dari Grab saat membeli Voucher Grab yang dapat digunakan untuk layanan GrabBike dan GrabCar, ini berarti pelanggan IM3 Ooredoo dapat menikmati penghematan sebesar 40 persen saat mereka membayar GrabBike dan GrabCar menggunakan PayPro.
"Pelanggan IM3 Ooredoo dapat dengan mudah melakukan transaksi harian yang dibutuhkan secara mobile, seperti pembayaran transportasi Commuter Line dan Grab, belanja di Alfamart dan Indomaret. Pelanggan akan mendapatkan cashback 20 persen saat melakukan transaksi dengan PayPro,” ujar Alexander Rusli, President Director & CEO Indosat Ooredoo dalam keterangannya.
Layanan pertama akan diluncurkan di Jabodetabek dan dilanjutkan ke tingkat nasional hingga akhir tahun.
Baca juga:
Lewat satelit, XL sediakan koneksi sampai pelosok
4G XL sampai Sumatera dan Jawa Tengah
Masyarakat anggap tarif Telkomsel kemahalan? Padahal ini faktanya
Nyinyir kasus Telkomsel, Indosat telak dibully netizen
Soal pelaku peretasan, ini langkah Telkomsel
Dianggap bertarif mahal, ini tanggapan resmi Telkomsel
Benarkah tarif internet Telkomsel paling mahal? Ini perbandingannya