iOS 7 beta 6 sudah dirilis dengan pembenahan banyak bugs
Selain pembenahan bugs, Apple juga telah mengembangkan berbagai hal yang ada di dalamnya.
Memang Apple terkesan tidak ingin terburu-buru untuk merilis operating system mobile mereka seperti versi sebelum-sebelumnya. Kini, iOS 7 beta 6 sudah dapat diunduh.
Sepertinya baru beberapa minggu lalu Apple merilis iOS 7 beta 5 ke publik. Kini perusahaan Cupertino ini kembali merilis versi terbaru atau versi 6-nya.
Dikutip dari iPhone Developer (15/08), update untuk versi ke-6 ini tersedia secara OTA atau over-the-air dan dapat diunduh langsung di Apple Developer Center.
Ukuran dari iOS 7 beta 6 ini sebesar 13,5 MB. Untuk versi terbaru ini, Apple menjanjikan pembenahan banyak bug serta pengembangan fitur-fitur lain di dalamnya.