iPhone 5C tak lama lagi bakal 'mati'
Ada apa dengan iPhone 5C?
Tak dipungkiri, penjualan iPhone 5C memang sangat jauh dari harapan Apple. Entah karena minimnya fitur atau alasan lain, yang jelas smartphone 'murah' milik Apple ini kurang laku di pasaran.
Berdasarkan lansiran South China Morning Post (12/2), iPhone 5C akan dihentikan produksinya setelah iPhone 6 nanti dirilis.
Artinya, iPhone 6 akan mengambil alih jatah pasar iPhone 5C yang dianggap masih lesu. Dengan begitu pasar Apple akan tetap stabil seperti yang diharapkan sebelumnya.
CEO Apple, Tim Cook menegaskan bahwa Apple tidak akan mencoba langkah baru dengan meluncurkan smartphone yang dibanderol lebih murah dibanding iPhone 5C ke pasaran di masa mendatang.
Tim Cook justru mengklaim jika lesunya penjualan iPhone 5C ini bukan soal harga, melainkan smartphone ini tertutupi kilap kemewahan iPhone 5S yang hadir di pasaran dengan mengusung fitur menawan seperti Touch ID dan prosesor 64-Bit.
"Saya pikir iPhone 5s membuat orang benar-benar tertarik terutama dengan fitur Touch ID. Ini adalah fitur utama yang membuat orang-orang tertarik. Dan saya pikir fitur unik lain dari 5s membuat 5s bisa menarik lebih banyak perhatian dan angka penjualan yang lebih tinggi." ungkap Tim Cook.
Baca juga:
Trikomsel mulai pasarkan produk smartphone dari Apple
iPhone yang meledak dan lukai pantat siswi ternyata seri 5C
Apple bakal 'keok' tahun ini?
Ini curhatan bos Apple soal iPhone 5C
Harga iPhone 5S dan 5C di Indonesia tidak masuk akal!
-
Mengapa Apple disebut-sebut menunda peluncuran iPhone lipat? Analisa itu sejauh ini masih misterius. Yang jelas Apple telah menerima paten baru terkait dengan perangkat elektronik dengan layar lipat yang tahan lama.
-
Siapa saja yang memilih iPhone seri lawas? Pengguna Android yang membeli iPhone, yaitu sebanyak 10—15% dari semua pembeli iPhone dalam suatu kuartal, secara tidak mengherankan, banyak yang membeli iPhone lawas.
-
Apa yang dilakukan iPhone dengan foto pengguna? Face-ID dirancang untuk berfungsi mendeteksi pengguna misal sedang menggunakan topi, syal, kacamata, lensa kontak, atau kacamata hitam. “Selain itu, ini dirancang untuk bekerja di dalam ruangan, di luar ruangan, dan bahkan dalam kegelapan total,” ungkap dia.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Kenapa penjualan iPhone bekas meningkat? Meningkatnya permintaan iPhone rekondisi mempengaruhi penjualan ponsel baru dan pendapatan layanan Apple di banyak pasar. Namun popularitas iPhone rekondisi membuat orang-orang membelinya bahkan di tempat-tempat di mana varian baru sulit ditemukan.
-
Apa yang dijual dalam lelang selain cek Apple? Tidak hanya cek, beberapa barang peninggalan milik Apple seperti iPhone generasi pertama juga turut masuk dalam daftar lelang, dengan jumlah 15 penawar dan harga tertinggi USD 17.604 atau setara Rp 273 juta.