iPhone 5S terjual lebih baik daripada iPhone 5
Angka penjualannya di saat yang sama meningkat sangat drastis jika dibandingkan dengan iPhone 5.
Berdasarkan beberapa parameter yang digunakan, analis memperkirakan bahwa iPhone terbaru iPhone 5S ternyata mampu terjual lebih banyak dari iPhone 5 ataupun iPhone lainnya. Bahkan, angka penjualannya di saat yang sama meningkat sangat drastis jika dibandingkan dengan iPhone 5.
Seperti yang dilansir oleh BGR (27/11), Fiksu menyatakan dalam 68 hari setelah diluncurkan, iPhone 5S terjual sebanyak 7,66 persen dari seluruh angka penjualan smartphone iPhone. Angka ini lebih tinggi dari penjualan iPhone 5 di saat yang sama yaitu 6,28 persen selama 68 hari.
-
Kapan Apple dikabarkan akan merilis iPhone lipat? Nah menurut akun X @Revegnus1, iPhone yang dapat dilipat yang akan dirilis pada tahun 2026. Perangkat lipat bergaya buku ini akan menampilkan layar eksternal 6 inci dan layar internal 8 inci.
-
Kapan iPhone 15 series diluncurkan? Sebagai informasi, Apple meluncurkan seri iPhone 15 yang terdiri dari dari empat model, yakni iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max pada 12 September 2023.
-
Dimana Apple keluar dari 5 merek ponsel teratas? Menurut perusahaan riset pasar TechInsights, seperti dikutip dari GizChina, Kamis (16/5), Apple keluar dari lima merek ponsel teratas di Tiongkok pada kuartal pertama tahun 2024, dengan pangsa pasar yang hanya 13,7 persen.
-
Siapa yang meluncurkan iPhone pertama? Apple meluncurkan smartphone iPhone pada 9 Januari 2007, langsung oleh sang CEO Steve Jobs.
-
Bagaimana Samsung dan Apple menjual iPhone bekas? Apple menjual iPhone rekondisi melalui toko online dengan harga beberapa ratus dolar lebih murah dari harga biasanya. Perusahaan menawarkan garansi satu tahun yang sama dengan telepon baru, semua manual dan aksesori, baterai baru, kulit terluar baru, dan jika diperlukan, suku cadang yang baru diganti. Samsung juga menjual perbaikan secara online.
-
Siapa yang meluncurkan iPhone 15 Series secara resmi? Apple secara resmi meluncurkan iPhone 15 Series pada 13 September 2023.
Hal ini pun mendukung laporan sebelumnya yang menyatakan bahwa iPhone 5S terjual lebih baik daripada iPhone 5. Disebutkan, 90 persen iPhone 5S jadi perangkat yang paling banyak disuplai Apple store di berbagai daerah. Hal ini menandakan bahwa permintaan atas perangkat tersebut memang banyak.
Jika dibandingkan dengan stok iPhone 5 di saat yang sama sendiri, iPhone 5S menang 0,8 persen.
Di Jepang, produk iPhone terbaru telah terjual sebanyak 34 persen dari total 2,8 juta unit selama bulan September lalu. Angka 34 persen tersebut setidaknya telah naik drastis dari bulan Juli dan Agustus lalu yang hanya mencapai titik 14 persen penjualan.
"Ini adalah kali pertama merek handset mampu melewati batas 30 persen dalam dekade terakhir di salah satu pasar handset digital paling modern, Jepang," ujar Direktur Counterpoint Research, Tom Kang, seperti yang dikutip dari Forbes (29/10).