Nokia akan rilis Nokia 5, Nokia 3, dan kembalinya Nokia 3310!
Nokia akan rilis Nokia 5, Nokia 3, dan kembalinya Nokia 3310! Nokia telah meluncurkan Nokia 6, dan akan segera merilis Nokia P1. Namun Nokia tak berhenti di situ saja. Digadang-gadang sebagai tahun kembalinya Nokia di kancah smartphone, di MWC 2017 nanti Nokia akan merilis beberapa smartphone.
Nokia telah meluncurkan Nokia 6, dan akan segera merilis Nokia P1. Namun Nokia tak berhenti di situ saja. Digadang-gadang sebagai tahun kembalinya Nokia di kancah smartphone, di MWC 2017 nanti Nokia akan merilis beberapa smartphone.
Dilansir dari Venture Beat, HMD, perusahaan teknologi Finlandia yang kini dipegang para petinggi lawas Nokia, akan meluncurkan 3 perangkat di MWC 2017. Dua di antaranya adalah Android, dan satu smartphone lain masih kejutan. Dua Android tersebut digadang-gadang adalah Nokia 5 dan Nokia 3.
-
Kapan Nokia merilis HP jadul pertamanya? Mobira Senator NMT diluncurkan oleh Nokia pada awal 1980-an, dan merupakan ponsel pertama yang dibuat oleh merek tersebut.
-
Apa yang Nokia akan bangun di bulan? Nokia menerima kontrak senilai USD 14,1 juta untuk membangun jaringan seluler pertama di bulan dengan cara mengadaptasi perangkat keras yang sudah ada.
-
Bagaimana Nokia 1100 bisa menjadi HP terlaris sepanjang masa? Nokia 1100 HP yang dibuat Nokia ini terjual 250 juta unit sepanjang masa.
-
Kapan HP Nokia 1100 diproduksi? Nokia 1100 punya eksistensi sejak 2003 sampai dengan 2009.
-
Mengapa HP Nokia 1110 juga laris di pasaran? Nokial 1110 laris terjual sepanjang masa 248 juta unit.
-
Siapa yang paling banyak menggunakan HP Nokia 1110? HP ini lekat dengan masyarakat dunia di rentang tahun 2005 hingga 2010.
Nokia 5 akan menjadi sebuah Android papan tengah dengan spesifikasi di antaranya layar 5.2 inci dengan resolusi 720p, RAM 2GB dan kamera 12MP. Diperkirakan smartphone ini akan dijual dengan harga 2,7 juta Rupiah. Sementara Nokia 3 akan jadi smartphone low-end dengan spesifikasi yang belum terkuak. Namun harganya akan dibanderol sekitar 2 juta Rupiah.
Lalu mari kita bicara soal smartphone kejutan ini. Digadang-gadang, Nokia akan merilis 'versi modern' dari smartphone legendaris Nokia 3310 yang sangat booming di zamannya. Dirilis tahun 2000 lalu dan terkenal dengan kekuatan dan ketahanan baterainya, ponsel ini terjual hingga 100 juta unit di seluruh dunia.
Nokia 3310 © huffingtonpostBelum diketahui bahwa Nokia 3310 modern ini akan berjalan pada sistem operasi apa. Kemungkinan, Nokia akan tetap membawa sistem operasinya sendiri untuk ponsel legendaris ini, tanpa campur tangan Android. Jadi, mungkin ini adalah momen kembalinya Symbian.
Menarik?
Baca juga:
Huawei P10 akan usung varian dengan RAM 8GB!
Begini kira-kira bentuk bodi 'sexy' dari Samsung Galaxy S8!
Flagship jumbo Samsung akan bernama 'Samsung Galaxy S8+'
Update Nougat buat Samsung Galaxy S7 boros baterai?
Smartphone harga Rp 1 jutaan ke atas bakal laris manis
Huawei rancang smartphone warna merah limited edition