Siaga 8 April, Xiaomi bakal rilis smartphone murah
Smartphone ini akan dibanderol dengan harga kisaran Rp 1 jutaan.
Beberapa waktu lalu dikabarkan bahwa Xiaomi tengah mempersiapkan sebuah perangkat murah yang diprediksi akan semakin mengguncang pasar gadget.
Nah, baru-baru ini ada rumor yang mengatakan bahwa perangkat baru Xiaomi tersebut akan dirilis pada tanggal 8 April mendatang, seperti yang dilansir Gizmo China (30/3).
Jika memang benar, maka Anda harus siaga di tanggal itu. Pasalnya, spesifikasi yang diusung oleh smartphone murah ini juga tak bisa dikatakan buruk. Diketahui, smartphone Xiaomi itu akan memiliki layar dengan ukuran 4,7inci, resolusi 720x1280piksel. Perangkat ini juga bakal dibekali oleh quad-core Lead Core LCI LC1860C CPU yang dikabarkan lima kali lebih cepat).
RAM yang dimiliki perangkat ini adalah sebesar 1GB dengan memori internal berkapasitas 8GB. Yang mengejutkan adalah meskipun dikatakan murah namun kamera yang dipasangkan di bagian belakang bersensor 13MP. Sementara kamera di bagian depan bersensor 2MP. Belum lagi dukungan 4G LTE Cat.4 yang sangat memungkinkan untuk memiliki kecepatan download maksimal 150Mbps.
Jika dikatakan murah, lantas seberapa murah itu?
Menurut sumber tersebut, smartphone ini akan dibanderol dengan harga 75 Euro atau setara dengan Rp 1 juta. Anda berminat? Tunggu 8 April mendatang!
Baca juga:
Xiaomi siap rilis smartphone baru di Indonesia 1 April
Target penjualan Xiaomi 'ugal-ugalan'!
Smartphone Xiaomi Ferrari usung prosesor octa-core dan layar Full HD
Akhir Maret, Xiaomi diklaim rilis smartwatch dan smartphone baru
Lenovo K3 Note, phablet murah lebih dahsyat dari Redmi Note
Xiaomi Mi Note dinobatkan jadi smartphone terbaik buatan China
-
Kapan Xiaomi Redmi 13 resmi diluncurkan? Sebagaimana diketahui, Xiaomi Redmi 13 ini telah dirilis pada Rabu, (5/6).
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Apa saja fitur unggulan dari Xiaomi Redmi 13? Salah satu daya tarik utama dari Xiaomi Redmi 13 adalah penggunaan chipset MediaTek Helio G91-Ultra terbaru. Dilengkapi dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB, perangkat ini mampu menangani berbagai tugas berat tanpa kendala. Pengalaman multitasking terasa sangat mulus, dan game-game grafis tinggi pun bisa dijalankan dengan lancar. Kamera menjadi salah satu fitur unggulan Xiaomi Redmi 13. Dibekali dengan sistem dual-camera, terdiri dari kamera utama 108MP super-clear dengan 3x In-sensor zoom yang mampu menghasilkan detail foto yang menakjubkan dalam kondisi cahaya terang maupun minim cahaya. Menariknya, layar Redmi 13 juga dapat menyala untuk menghasilkan cincin cahaya yang lembut , menyciptakan pencahayaan alami dan seimbang untuk foto selfie yang sangat natural. Redmi 13 memiliki baterai berkapasitas 5030mAh yang mampu bertahan seharian penuh dengan penggunaan normal. Fitur pengisian cepat 33W memungkinkan pengisian daya super cepat.
-
Kapan Redmi Note 13 Series mulai dipasarkan di Indonesia? Redmi Note 13 Series ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp2,7 juta dan akan dipasarkan pada 1 Maret 2024.
-
Kapan Vivo V30e diluncurkan di Indonesia? “Dengan teknologi fotografi terdepan, kamu dapat menghasilkan foto maupun video profesional untuk mengabadikan setiap momen berharga selama liburan. Tak ketinggalan, durabilitas vivo V30e juga memberikan kepastian bahwa perangkat ini akan tetap siap mengabadikan kenangan pada berbagai kondisi,” kata Fendy Tanjaya, Product Manager vivo Indonesia dalam keterangannya, Senin (3/6).
-
Kapan riset tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan? Lembaga riset teknologi Counterpoint memaparkan hasil riset smartphone. Menurut Senior Analyst Counterpoint, Febriman Abdillah, insight terbaru terkait tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan selama Q3 2023.