XL rilis kartu khusus internet
XL rilis kartu khusus internet. Alasannya, minat masyarakat luas terhadap akses internet semakin meningkat. Dan XL menjawab kebutuhan tersebut. Dengan memudahkan masyarakat memperoleh kartu khusus internet, yang dijual di berbagai toko retail modern, terutama minimarket.
XL meluncurkan kartu khusus Internet. Dengan kartu ini, masyarakat luas, secara lebih fleksibel bisa ikut menikmati paket-paket layanan internet dari XL, termasuk paket internet cepat 4G. Selain itu, kartu ini bisa diperoleh dengan mudah karena tersedia di toko-toko retail modern (modern channel), terutama minimarket, yang sangat dikenal masyarakat di seluruh wilayah layanan XL di Indonesia.
Alasan XL merilis kartu khusus internet ini, kata VP Modern Channel XL, Octavia Kurniawan lantaran banyaknya kalangan pengguna layanan internet di masyarakat luas yang ingin menikmati paket internet yang sangat menarik terutama 4G.
-
Kenapa XL Axiata ingin meningkatkan penetrasi layanan konvergensi di Indonesia? XL Axiata dengan Link Net diharapkan akan mampu meningkatkan penetrasi layanan konvergensi di Indonesia.
-
Apa yang XL Axiata terus perluas di Sulawesi? PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus memperluas jaringan Fix Mobile Convergence (FMC) di Sulawesi.
-
Apa yang dibangun XL Axiata di Sulawesi? XL Axiata meresmikan beroperasinya jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di seluruh Sulawesi dan mendukung layanan internet rumah.
-
Mengapa XL Axiata memperluas jaringan XL SATU Fiber di Morowali? Potensi pasar untuk layanan konvergensi di Sulawesi sangat besar karena digitalisasi di semua bidang juga telah menjangkau hingga ke pelosok daerah, termasuk Morowali. Sampai saat ini penetrasi XL Satu telah mencapai sekitar 30%,” ujar dia.
-
Bagaimana XL Axiata mempersiapkan diri untuk memperluas layanan konvergensi? Dalam kerja sama ini, XL Axiata telah menyiapkan perencanaan (planning) dan desain target pasar yang bisa melayani kebutuhan layanan konvergensi (convergence). Sementara itu, Link Net akan melakukan desain jaringan dan kapasitas yang dapat memenuhi kebutuhan target pasar XL Axiata.
-
Kapan peningkatan trafik internet XL Axiata terjadi? Peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Lebaran, antara 4 April 2024 - 14 April 2024 PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mencatat peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Lebaran, antara 4 April 2024 - 14 April 2024.
"Oleh karena itu, untuk mempermudah menikmati layanan internet XL tersebut kami telah meluncurkan kartu Internet XL khusus di Modern Retail dengan 3 langkah mudah yaitu pertama, dapat memilih nomer XL yang diinginkan di kasir, kedua membeli paket internet sesuai dengan kebutuhan, dan ketiga, mengaktifkan kartu Internet XL di mana saja dan kapan saja," jelas dia di Jakarta, Jumat (6/1).
Menurutnya, melalui program ini, ketersediaan kartu internet XL bagi masyarakat akan semakin lengkap. Kemudahan dan kecepatan proses pembelian bagi pelanggan saat berada di kasir juga menjadi perhatian kami. Sebelumnya pelanggan harus melakukan registrasi kartu prabayar (prepaid registration) sebelum melakukan pembelian paket internet, namun saat ini paket internet pilihan pelanggan dapat langsung diisi oleh kasir saat itu juga. Kemudian dilanjutkan proses prepaid registration dengan tetap mengikuti ketentuan yang berlaku.
XL berencana memperluas jaringan penjualan Kartu Internet ini agar bisa tersedia juga di supermarket dan channel modern lainnya. XL optimis, terobosan ini akan mampu memudahkan masyarakat luas dalam memperoleh manfaat positif dari layanan internet cepat yang berkualitas.
Selain itu, secara nasional, layanan 4G LTE dan 3G dari XL terus meluas. Untuk 4G, layanan internet cepat ini sudah tersedia di 89 kota di Indonesia. Dari total lebih dari 81.000 BTS yang dimiliki XL, sebanyak lebih dari 7.000 BTS di antaranya merupakan BTS 4G. Sementara itu untuk layanan 3G, dengan memanfaatkan frekuensi 900 MHz, XL terus memperluas wilayah layanan hingga ke pelosok daerah. Kini, layanan 3G dari XL telah dapat dinikmati pelanggan di 350 kota/kabupaten. Layanan 3G berkecepatan tinggi ini didukung oleh lebih dari 11.000 BTS 3G baru yang telah dibangun dan akan terus bertambah ke depannya.
Baca juga:
Trafik XL liburan akhir tahun: Naik berlipat ganda masih aman
XL rilis Paket Roaming Combo untuk pelanggan saat di luar negeri
XL dukung pengembangan aplikasi untuk petani
Resmikan 4G di Makassar, XL janji kota lain di Sulawesi menyusul
Pemerintah bangun BTS di wilayah blankspot
Tahun Baru trafik data Indosat Ooredoo meningkat tapi telepon turun
Tahun Baru, trafik layanan data Telkomsel tembus 4 petabyte