Amityville The Awakening, Ini Sinopsis, Jadwal Tayang dan Ragam Faktanya
Film ini diketahui memiliki durasi tayang selama lebih dari satu jam. Amityville The Awakening sendiri ditulis oleh seorang Sutradara bernama Franck Khalfoun.
Amityville The Awakening merupakan salah satu film yang kembali tayang di Bioskop Trans Tv. Amityville The Awakening ini adalah film dengen genre horor supranatural yang sudah dirilis di Amerika tepatnya pada 2017 lalu.
Film ini diketahui memiliki durasi tayang selama lebih dari satu jam. Amityville The Awakening sendiri ditulis oleh seorang Sutradara bernama Franck Khalfoun.
-
Film horor terbaik apa yang disarankan untuk ditonton di tahun 2023? Bagi para penggemar genre horor, ada sejumlah rekomendasi film terbaru yang dapat dinikmati pada tahun 2023.
-
Siapa yang terlihat seperti sedang mendalami peran di film horor? Netizen berkomentar bahwa Sheila tampak seperti sedang mendalami peran di film horor.
-
Bagaimana Amanda Rigby mengatasi tantangan baru yang dihadapinya saat bermain di film horor? Benar sekali, aku keluar dari zona nyaman. Mungkin awalnya tim Uwais bingung, tapi aku belajar dengan serius dan tim Uwais melatih dengan baik," jelasnya.
-
Kenapa orang-orang merasa takut saat menonton film horor? Film horor dirancang untuk menimbulkan rasa takut dan kecemasan pada penontonnya. Emosi ini dapat dipahami karena situasi yang sering kali menegangkan dan menakutkan.
-
Apa dampak utama film horor terhadap kesehatan mental? Berdasarkan informasi dari Calm Sage, Selasa (10/9/2024), berikut adalah beberapa dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh film horor terhadap kesehatan mental:
-
Mengapa menonton film horor dapat membuat sebagian orang merasa senang? Meskipun terdengar paradoks, bagi sebagian orang, menonton film horor memberikan rasa aman dan meningkatkan suasana hati. "Melihat adegan yang menakutkan di layar akan memacu hormon adrenalin --yang mengaktifkan respons melawan-atau-lari-- tubuh. Kondisi itu membuat jantung berdebar kencang dan otot menjadi tegang, yang mungkin cukup menggembirakan bagi sebagian orang," kata Dr. Alissa Jerud.
Bukan hanya itu saja, Amityville The Awakening dibintangi oleh beberapa selebritis dan aktor ternama. Lalu siapa saja aktor kenamaan yang berperan dalam film ini? Dan sebenarnya kapan jadwal tayangnya?
Dirangkum dari beragam sumber, berikut adalah informasi tentang Amityville The Awakening lengkap mulai dari sinopsis, jadwal tayang hingga deretan ragam faktanya.
Sinopsis Amityville The Awakening
Sinopsis Amityville The Awakening berawal dari dikisahkan seorang remaja yang memiliki nama Belle Walker berpindah ke 112 Ocean Avenue di Amityville, Long Island. Ia berpindah bersama sang ibunda, Joan, adik perempuannya, Juliet dan saudara kembarnya yang mati otak, James serta anjingnya bernama Larry.
Keluarga ini memiliki alasan tersendiri hingga pada akhirnya berpindah ke sana. Yaitu agar lebih dekat dengan dr. Milton yang merupakan seorang ahli saraf diharapkan bisa merawat James saudara kembarnya.
Instagram/©2023 Merdeka.com
Kemudian James harus mendapatkan perawatan karena ia mengalami kecelakaan yang membuatnya membutuhkan alat bantu hidup. Usai menempati rumah baru, kejadian mengejutkan mulai terjadi.
Sejarah kelam nyatanya melekat dalam rumah Amityville itu sendiri dan hal itu membuat Belle jadi bulan-bulanan sekolah setelah teman sekelasnya tahun jika Belle tinggal di sana. Awalnya Belle tak mengetahui apa-apa hingga pada akhirnya ia menggali informasi mengenai rumah barunya.
Ketika itu ia mulai sadar jikalau rumah yang ditinggalinya adalah bekas tragedi pembunuhan dan beberapa hal aneh mulai terjadi, adanya penampakan, bayangan serta mimpi buruk mengerikanpun menghantui. Belle akhirnya menceritakan hal itu pada sang ibu yang ternyata tidak terkejut dengan ucapannya.
Jadwal Tayang
Amityville The Awakening sendiri ditayangkan dalam Bioskop Trans TV pada pukul 23.45 WIB, Kamis (26/1). Pemutarannya setelah film Little Big Soldier yang tayang pada pukul 21.45 WIB.
Amityville The Awakening merupakan film horor urutan ke-10 dari seri Amityville Horror dengan seri perdana berjudul The Amityville Horror yang dirilis pada 1979 simlam dengan versi remake yang dibuat pada 2005 lalu. Film ini dibintangi oleh sejumlah bintang dan aktor ternama.
Mulai dari Jennifer Jason Leigh, Belle Thorne, Mckenna Grace, Thomas Mann, Taylor Spreitler dan Cameron Monaghan. Film horor ini sudah dibuat pada tahun 2017 lalu dan memiliki durasi sepanjang 1 jam 27 menit.
Fakta Diambil dari Kisah Nyata
Mempunyai Judul Asli
Salah satu fakta dari film Amityville The Awakening ini memang melalui beberapa ide naskah yang berbeda. Namun beberapa perubahan skrip juga berdampak pada judul film.
Awalnya, film ini akan dirilis dengan judul Amityville: The Reawakening. Namun keputusan akhir menyebutkan jika film ini diubah judulnya menjadi Amityville: The Awakening.
Jadi Film Teatrikal Pertama Selama 12 Tahun
Amityville adalah salah satu kisah menghantui paling ikonik sepanjang masa. Sebab peristiwa ini begitu menarik perhatian penonton di seluruh dunia.
Perilisan film Amityville The Awakening sendiri menandai 12 tahun sejak film Amityville terakhir, yang dirilis pada tahun 2005. Itu menandakan film ini kembali dirilis usai melewati jangka waktu selama 12 tahun lamanya.
Pemeran Saudara Kembar Punya Perbedaan Usia
Dalam film Amityville The Awakening, ada pemeran saudara kembar yang diperankan oleh Bella Thorne dan juga Cameron Monaghan. Namun menariknya, di dunia nyata mereka memiliki perbedaan usia yang cukup jauh.
Bella Thorne dan Cameron Monaghan sebenarnya mempunyai jarak usia sebanyak 4 tahun terpaut.