Anies Baswedan Berkali-kali Pamer Penghargaan DKI: Kerja Sunyi Itu Akhirnya Diakui
Dalan unggahannya, Anies mengatakan jika kerja sunyi itu kini terlihat dan diakui.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dikenal sebagai sosok yang cerdas dan disiplin. Setelah resmi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta sejak 16 Oktober 2017 lalu, Anies pun berusaha memberikan inovasi-inovasi untuk kemajuan DKI Jakarta.
Kepemimpinan Anies Baswedan ternyata membawa DKI Jakarta meraih banyak penghargaan. Anies pun memperlihatkan deretan penghargaan yang berhasil diraih DKI Jakarta di masa kepemimpinannya.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Kenapa Anies Baswedan menjadi target berita bohong? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Apa yang ingin diberantas oleh Anies Baswedan? “Saya sudah berkomitmen untuk memberantas semua kegiatan ilegal, semua itu harus diberikan sanksi tegas dan dihukum,” tutupnya.
Artikel terkait Anies Baswedan juga bisa diakses di Liputan6.com
Deretan penghargaan yang berhasil diraih DKI Jakarta diunggah Anies dalam akun Instagram pribadinya. Dalan unggahannya, Anies mengatakan jika kerja sunyi itu kini terlihat dan diakui.
Lantas penghargaan apa saja yang berhasil diraih DKI Jakarta? Berikut ulasan lengkapnya.
Penghargaan Kota Digital
©2020 Merdeka.com/Instagram @aniesbaswedan
Anies Baswedan memperlihatkan penghargaan yang baru saja diterima oleh DKI Jakarta. Anies mengungkapkan bahwa DKI Jakarta meraih penghargaan dari TOP Digital Awards 2020 pada hari Selasa (22/12).
DKI Jakarta memenangkan penghargaan untuk tiga kategori, yakni Top Digital Implementation 2020 on Province Government Level Stars 5, Top Digital Transformation Readiness 2020 dan Top Leader on Digital Implementation 2020.
Penghargaan HAM
©2020 Merdeka.com/Instagram @aniesbaswedan
Anies Baswedan juga memperlihatkan penghargaan HAM yang berhasil diraih DKI Jakarta. Berdasarkan keterangan di unggahannya, DKI Jakarta meraih penghargaan Hak Asasi Manusia (HAM) dari Kementerian Hukum dan HAM RI.
Bukan saja tingkat provinsi yang dinilai berhasil melaksanakan tujuh kriteria HAM sehingga diberikan penghargaan, akan tetapi seluruh kota atau kabupaten di DKI Jakarta juga dinilai berhasil sehingga semua menerima penghargaan. Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Hukum dan HAM pada Peringatan Hari HAM Sedunia ke 72 Tahun 2020, secara virtual pada Senin (14/12).
Provinsi Terinovatif
©2020 Merdeka.com/Instagram @aniesbaswedan
Beberapa hari lalu, Anies Baswedan memperlihatkan salah satu penghargaan yang diraih oleh DKI Jakarta, yakni Provinsi Terinovatif. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali berhasil meraih penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.
Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung oleh Mendagri Tito Karnavian kepada Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria pada Jumat (18/12) malam.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @aniesbaswedan, DKI Jakarta dinobatkan sebagai provinsi terinovatif berdasarkan indeks inovasi daerah tahun 2020, bersama dengan Provinsi Jawa Tengah, Banten, Sumatera Selatan dan Lampung.
Penghargaan Bhumandala Kanaka & Bhumandala Kencana
©2020 Merdeka.com/Instagram @aniesbaswedan
Di akhir bulan November, Anies Baswedan mengunggah sebuah potret yang memperlihatkan dirinya tengah memegang medali emas. Medali emas tersebut merupakan penghargaan dari Bhumandala Awards (Penghargaan Simpul Jaringan Informasi Geospasial dari Badan Informasi Geospasial Republik Indonesia).
Provinsi DKI Jakarta berhasil meraih Bhumandala KANAKA (Medali Emas) dan serta Bhumandala KENCANA (Geoportal Terbaik) untuk kategori Provinsi.
Pemda Berkualifikasi Informatif
©2020 Merdeka.com/Instagram @aniesbaswedan
Sebelumnya, Anies Baswedan juga memperlihatkan salah satu penghargaan yang berhasil diraih Pemprov DKI Jakarta. DKI Jakarta diketahui tiga tahun berturut-turut dinobatkan sebagai Pemda berkualifikasi Informatif oleh Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik tahun 2020.
Anies menjelaskan bahwa apresiasi dari KIP ini adalah hasil kerja bersama seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta berkolaborasi dengan masyarakat, sehingga mampu menghasilkan produk-produk keterbukaan informasi publik yang mengedepankan transparansi dan akuntabilitas.