Jokowi Buka Sepatu saat Takziah ke Rumah Habib Luthfi, Adab Dua Menteri Justru jadi Sorotan
Momen saat Presiden Jokowi dan para menteri melayat istri Habib Luthfi jadi sorotan.
Momen saat Presiden Jokowi dan para menteri melayat istri Habib Luthfi jadi sorotan.
Jokowi Buka Sepatu saat Takziah ke Rumah Habib Luthfi, Adab Dua Menteri Justru jadi Sorotan
Jokowi bertolak ke Pekalongan, Jawa Tengah ditemani Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Mensesneg Pratikno, dan beberapa menteri lainnya.
Video merekam momen saat Presiden bersama dua menterinya memasuki rumah duka mendadak ramai jadi sorotan. Simak ulasannya:
Presiden Jokowi Melayat
Istri anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Luthfi, yakni Syarifah Salma meninggal dunia pada Selasa, (28/5) malam.
Jokowi dan rombongan bertolak ke Pekalongan dari bandara Halim Perdanakusuma menggunakan pesawat kepresidenan pada Rabu, (29/5) pagi.
Video merekam momen kedatangan Jokowi dan rombongan di rumah duka dibagikan melalui kanal Youtube resmi Sekretariat Presiden.
- Penjelasan Istana Alasan Jokowi Tak Salami Jenderal Sepuh Try Soetrisno saat HUT TNI
- Jokowi Mendadak Sopiri Panglima TNI dan Kapolri, Dua Jenderal Bintang 4 Senyum Lebar jadi Penumpang
- Takziah ke Rumah Duka Almarhumah Istri Habib Luthfi, Jokowi Ikut Salat Jenazah
- Jokowi Takziah ke Rumah Duka Syarifah Salma Istri Habib Luthfi di Pekalongan
Dalam video, kedatangan Jokowi tampak disambut hangat oleh pihak perwakilan keluarga.
Tak lama setelah itu, Habib Luthfi pun langsung menyambut presiden dan rombongan di dalam rumah.
Dalam video yang dibagikan, Jokowi ikut menyalatkan jenazah Syarifah Salma.
Dia salat di saf terdepan bersama dengan keluarga almarhumah dan diikuti oleh para menteri yang mendampingi presiden.
Setelah dibagikan, warganet justru ramai mengomentari sikap Menag Yaqut Cholil dan Mensesneg Pratikno.
Sebab, keduanya tampak santai berjalan di atas karpet yang dibentangkan di halaman rumah duka dengan tetap menggunakan sepatu.
Ramai Dikomentari
Sikap dua menteri Jokowi itupun langsung ramai mendapat beragam komentar dari netizen.
"Adab seorang pak jokowi yg auto copot sepatu melihat tempat yg lebih bersih....tp kok bapak2 dibelakangnya ga ikut2 copot sepatu," komen @44_nugroho***
"Adab diatas segalanya, salah satu Presiden Indonesia yang punya adab luar biasa," kata @syaiful***
"Presiden aja lepas sepatu... Menteri & yg lainnya koq lenggang kangkung aja pake sepatu," komen @rio.nug***
Selain Menag dan Mensesneg, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga turut mendampingi presiden Jokowi.
Istri Habib Luthfi Meninggal Dunia
Syarifah Salma meninggal dunia pada usia 66 tahun di RS Budi Rahayu Kota Pekalongan, Selasa (28/5) sekitar pukul 21.55 WIB.
Sementara Habib Luthfi adalah seorang ulama asal Pekalongan yang pernah memimpin Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah.
Selama beberapa tahun terakhir, dia dikenal pula sebagai anggota Wantimpres. Ulama kelahiran 1947 itu mendampingi pemerintahan Jokowi sejak 2019 lalu.