Momen Makan Bersama Taruna Akpol, Pensiunan Jenderal Polri Ingat 49 Tahun Lalu
Susno Duadji ternyata mengenang saat-saat puluhan tahun lalu saat dirinya mengenyam pendidikan di Akabri Kepolisian (kini Akpol).
Mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komjen Pol (Purn) Susno Duadji belum lama ini kembali menarik perhatian publik. Lewat media sosial pribadinya, ia membagikan sebuah momen yang mencuri perhatian.
Susno Duadji ternyata mengenang saat-saat puluhan tahun lalu saat dirinya mengenyam pendidikan di Akabri Kepolisian (kini Akpol). Lantas momen apa yang membuatnya seolah kembali ke masa lalu?
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Di mana polisi tersebut disekap? Kasat Reskrim Polrestro Tangerang, Kompol Rio Mikael Tobing, menjelaskan percobaan pembunuhan terhadap korban anggota Polri terjadi di Jalan Tol Tanah Tinggi, Batu Ceper, Kota Tangerang, terjadi pada Rabu (18/10) silam.
-
Kapan Susno Duadji menjabat sebagai Kabareskrim? Ia menduduki jabatan tersebut sejak 24 Oktober 2008 hingga 24 November 2009 silam.
-
Apa yang dikerjakan oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di bawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang mendapat pujian dari Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni? “Sebagai mitra kerja kepolisian, Komisi III bangga sekali dengan kinerja Polri di bawah kepemimpinan Pak Kapolri Listyo Sigit. Polri tak hanya menjadi lebih humanis, tapi juga jadi jauh lebih inklusif. Kita bisa sebut semuanya, mulai dari kesetaraan gender, kesetaraan akses masuk tanpa pungli, dan kini pemberian kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk mengabdi. Terobosan yang luar biasa,” ujar Sahroni dalam keterangannya, Selasa (27/2).
Simak lanjutan ulasan berikut, melansir dari unggahan Instagram pribadinya @susno_duadji, Selasa (23/5).
Makan Siang bersama Taruna/i Akpol
Belum lama ini Susno Duadji diketahui telah berkunjung ke Akademi Kepolisian (Akpol). Ternyata, Akpol yang dulu bernama Akabri Kepolisian itu merupakan tempat di mana ia pernah mengenyam pendidikan.
Diketahui, Susno Lulus dari Akabri Kepolisian pada tahun 1977. Tak hanya berkunjung ke Akpol, ia juga nampak sedang makan siang bersama para taruna dan taruni di sana.
Instagram/susno_duadji©2023 Merdeka.com
"Makan siang bersama taruna, Taruni Akpol di Akpol Semarang, kenangan indah," tulis dia seperti dilansir dalam keterangan unggahan.
Kenang 49 Tahun Lalu, Serasa Masih Taruna
Tak hanya itu, momen kedatangannya di Akpol nyatanya mampu membuat Susno seolah flashback ke masa lalu. Ia mengenang masa-masa 49 tahun lalu.
Melihat penampilan para taruna memberikan hiburan berhasil membuatnya merasa masih mengenyam pendidikan di sana. Susno mengaku bahwa ia merasa masih taruna.
Instagram/susno_duadji©2023 Merdeka.com
"Mengenang masa 49 thn yg lalu. Serasa masih menjadi taruna padahal sdh 49 thn masa itu berlalu, mereka adalah generasi cucu kami yg kelak akan tentukan bgmn masa depan Polri," kata Susno.
Tentang Susno Duadji
Susno Duadji merupakan salah satu purnawirawan polisi dengan pangkat terakhirnya, Komisaris Jenderal (Komjen). Ia sempat menjabat sebagai Kabareskrim Polri pada 24 Oktober 2008 hingga 24 November 2009.
Sebelumnya, Susno juga pernah menjadi Wakil Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dan Kapolda Jawa Barat. Kemudian, ia divonis hakim bersalah pada Kamis, 24 Maret 2011 atas kasus korupsi PT. Salmah Arowana Lestari dan Korupsi dana pengamanan Pilkada Jawa Barat.
Hingga pada akhirnya ia berhasil dibebaskan usai menjalani hukuman penjara selama 3.5 tahun di LP Kelas II A, Cibinong, Jawa Barat.