Viral Video Perubahan Wajah TNI Wanita Masa Pendidikan & Sekarang, Pangling Banget
Belum lama ini, media sosial dihebohkan dengan video viral perubahan para tentara wanita. Sampai ada netizen yang menyangka sosok diawal merupakan barisan tentara pria.
Menjadi prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) tentu ditempa dengan pendidikan militer yang keras. Baik wanita maupun pria semua digembleng menjadi pribadi yang kuat dan cinta NKRI.
Belum lama ini, media sosial dihebohkan dengan video viral perubahan para tentara wanita. Sampai ada netizen yang menyangka sosok diawal merupakan barisan tentara pria.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Apa yang menjadikan TNI sebagai kekuatan militer terkuat di Asia Tenggara? Indonesia masih menjadi negara terkuat di Asia Tenggara Selanjutnya: Vietnam, Thailand, Singapura, Filipina, Myanmar dan Malaysia. Indonesia masih menjadi macan Asia Tenggara.
-
Siapa yang memimpin TNI saat menghadapi Agresi Militer Belanda? Kala itu kekuatan TNI sangat terbatas dalam menghadapi Agresi Militer Belanda. Rakyat Indonesia akhirnya turun tangan membantu TNI hingga munculah Perang Rakyat Semesta dimana segenap kekuatan TNI dan masyarakat serta sumber daya nasional dikerahkan untuk menghadapi agresi tersebut.
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Bagaimana TNI AU beradaptasi dengan perkembangan teknologi di bidang militer? "Angkatan udara menjadi angkatan udara yang adaptif mengikuti perkembangan teknologi dan perkembangan situasi nasional, regional, maupun global," kata Tonny Harjono usai acara HUT ke-78 TNI AU di Lapangan Dirgantara AAU, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (22/4/2024).
Perubahan mereka begitu memesona sampai membuat pangling. Kontras saat masih di masa pendidikan dan kini yang sudah 'glowing' bak artis kenamaan.
Penasaran dengan sosok mereka? Berikut ulasannya.
Masa Pendidikan Tentara
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
Dilansir dari laman Instagram akun @makassar_iinfo yang mengunggah ulang dari laman TikTok @citrazelindabc. Video berdurasi sekitar satu menit itu sudah disukai lebih dari sembilan puluh ribu lebih pengguna. Serta diunggah ulang oleh berbagai akun di media sosial.
Pasukan wanita berjumlah sembilan orang tengah berpose. Semuanya terlihat kompak mengenakan seragam TNI Angkatan Darat, sembari membawa senjata laras panjang. Tepat di tengah hutan.
Wajah para tentara wanita itu dibuat cemong penuh loreng, menyerupai warna helm dan seragamnya. Terlihat gagah dan tak menyangka bahwa kesembilan tentara tersebut merupakan pasukan wanita, saat di masa pendidikan militer.
Perubahan Glowing Intan
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
Sosok pertama yang berubah dari potret lawas Intan Margareta. Gadis berusia 21 tahun itu benar-benar terlihat memesona. Parasnya yang begitu berbeda, tentu selain dari cemongnya.
Kini gadis asal Blitar itu lebih 'glowing'. Kulit putihnya begitu terlihat jelas. Sama halnya dengan sang sahabat, ia juga termasuk aktif di media sosial TikTok dengan akun pribadinya @intanmargareta5.
Perubahan Tentara Wanita
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
Perubahan sosok selanjutnya, ada Monica dan Elliyan. Sama-sama bikin pangling, tak menyanga di balik kegagahannya mengokang senjata. Ada gadis cantik yang nampak feminim di baliknya.
Keduanya juga terlihat aktif di laman TikTok dengan akun @nuraeniel milik Elliyan. Serta akun @monicdhevista milik Monica.
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
Barulah kemudian potret lawas Citra, sang pengunggah pertama. Ia menyandingkan potret lawasnya dengan yang terbaru. Tak kalah cantik dengan para sahabat yang lain.
Sosok terakhir ada gadis berparas cantik lainnya, yakni Bintang. Model rambut pendeknya menambah kesan manis, namun tetap gagah sebagai tentara.
Reaksi Kocak Netizen
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
Tak ayal banyak warganet yang terkesima dengan perubahan saat masih ditempa di pendidikan militer. Begitu berbanding dengan saat ini yang sudah 'glowing'.
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
"Gue kira cowok, dan itu nama-nama pacar mereka, wkwkwkwk," tulis @kepoluwoy1234.
"Kusangka foto yg pertama laki-laki semua😅," tulis @firmanmetaljuve85.
"Jadi sungkan mau ngegombalin..," tulis @dwiierlanggaa.
"Huwaa... Insekyur lagi lagi wkwkwk 😂," tulis @adeliyafitri_.
Tak sedikit netizen lain sampai melontarkan semangat tim. Seraya memiliki fans club sendiri untuk masing-masing sosok di video tersebut.
TikTok @citrazelindabc ©2020 Merdeka.com
"Citra aku padamu 🤣," tulis @mhrmibess15.
"Monic Gak ada Obat," tulis @gilang_akbar_maghribna.
"Klo TNI wanita nya kek gini semua gw rela di jadiin tahanan 🤣," tulis @kiy.06.
"Ternyata bukan hanya susu dan kopi susu yg manis. Kacang hijau gak kalah manis 😂," tulis @my.muhammadiqbal bercanda.
Video Perubahan Jadi 'Glowing' Bikin Pangling
Berikut video Citra bersama para kawan tentaranya. Perubahan semasa di pendidikan militer dan potret terbarunya kini.
@citrazelindabcgood morning @nuraeniel @intanmargareta5 @monicdhevista ##fyp ##glowup
♬ Glow Up - IZΛ
(mdk/kur)