110.000 Rumah tangga segera nikmati jaringan gas PGN
"PGN sendiri juga akan menambah pelanggan rumah tangga sebanyak 110.000 rumah dengan biaya sendiri dalam kurun waktu 2016-2019," kata Irwan.
PT Perusahaan Gas Negara (PGN) akan menambah jumlah jaringan rumah tangga yang terinstalasi gas mereka. Mereka berharap 110.000 rumah tangga akan menikmati gas PGN.
Vice President Communication Corporate PT PGN Irwan Andri Atmanto mengatakan, pembangunan instalasi jaringan gas 110.000 untuk rumah tangga akan menggunakan biaya dari PGN sendiri.
"PGN sendiri juga akan menambah pelanggan rumah tangga sebanyak 110.000 rumah dengan biaya sendiri dalam kurun waktu 2016-2019," kata Irwan.
Dengan tambahan itu, maka ke depan pelanggan rumah tangga PGN menjadi lebih dari 310.000 orang.
Dia menambahkan, pembangunan 110.000 jaringan pipa gas untuk rumah tangga ini juga menjadi bagian PGN setelah mendapatkan penugasan dari pemerintah untuk mengelola jaringan gas bumi ke 43.337 rumah tangga di 11 kabupaten/kota di Indonesia. PGN juga mendapatkan tugas dari pemerintah untuk membangun sambungan jaringan gas bumi untuk 49.000 rumah tangga, di Tarakan, Surabaya, dan Batam.
Untuk diketahui, gas bumi yang disalurkan PGN saat ini telah dinikmati lebih dari 119.960 pelanggan rumah tangga. Selain itu, 1.929 usaha kecil, mal, hotel, rumah sakit, restoran, hingga rumah makan, serta 1.630 industri berskala besar dan pembangkit listrik.
Pelanggan PGN yang menikmati gas bumi tersebut dialirkan melalui infrastruktur pipa gas bumi yang tersebar diberbagai daerah, mulai dari Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur hingga Kalimantan Utara serta Papua.