4 Menteri ekonomi kabinet Jokowi lelang jabatan kementeriannya
Proses lelang jabatan dilaksanakan dengan melibatkan unsur penegak hukum dan praktisi yang sesuai dengan bidangnya.
Saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi beberapa kali memilih pejabat dengan sistem lelang jabatan. Kini, setelah menjadi presiden, Jokowi mencoba menerapkan cara tersebut di beberapa kementerian.
Beberapa kementerian di bawah kementerian bidang perekonomian dan yang ada di bawah bidang kemaritiman berencana menggelar lelang jabatan atau seleksi terbuka untuk jabatan-jabatan strategis di kementerian masing-masing. Bahkan ada satu kementerian yang sudah menggelar proses lelang jabatan untuk kursi pejabat tinggi di kementerian tersebut.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Kenapa Kementerian Perhubungan dan KNKT meneliti rangka eSAF? Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) bersama dengan Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat mengatakan bahwa masyarakat diimbau untuk tidak terlalu khawatir terkait masalah rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) sepeda motor Honda."Diharapkan masyarakat tidak perlu khawatir karena saat ini sedang dalam proses perbaikan tentu untuk mengutamakan kendaraan bermotor yang berkeselamatan ke depannya. Hasil Penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti telah ditindaklanjuti,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Hendro Sugiatno.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Bagaimana cara Kementerian Perhubungan dan KNKT meneliti rangka eSAF? Pihak-pihak yang terlibat dalam penelitian ini pun sudah melihat secara langsung proses pembuatan rangka eSAF di pabrik sepeda motor Honda di Kawasan Industri Indotaise Karawang pada Jumat (1/9).PT AHM membuat rangka eSAF dari raw material berupa High Strength Steel (HSS) yang diproses menjadi rangka dan kemudian dilakukan pelapisan coating dengan metode CED (Cathodic Electro Deposition) secara dipping (celup). Tidak hanya itu saja, pihak AHM juga kooperatif dalam kasus ini.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Bagaimana Kemendag memfasilitasi eksportir Indonesia di pameran EIM? “Kemendag memfasilitasi puluhan eksportir Indonesia untuk memamerkan produk-produk potensial melalui pameran EIM agar pangsa pasar produk Indonesia di negara Meksiko semakin luas,” tambahnya.
Tapi tidak semua kementerian berencana menerapkan sistem ini. Sebut saja Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo mengungkapkan dirinya belum memikirkan akan melakukan lelang jabatan. Alasannya, struktur organisasi kementerian baru ini belum terbentuk.
Indroyono menambahkan struktur organisasi maupun jabatan masih disusun oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB). "Kami menunggu dari MenPAN," ucapnya.
Kementerian yang dipimpin Indroyono pun, merupakan pos baru yang dibuat Presiden Jokowi. "Strukturnya sedang disusun," ucapnya.
Terlepas dari itu, empat kementerian bersiap menjalankan sistem baru ini. Merdeka.com mencatatnya. Berikut paparannya.
Menteri Keuangan
Untuk pertama kalinya dalam sejarah republik ini, pemerintah membuka lowongan untuk mengisi kursi eselon I di Kementerian Keuangan. Sebab, Fuad Rahmany yang saat ini masih menjabat Dirjen Pajak akan memasuki masa pensiun bulan depan.
Sekretaris Menteri Keuangan Kiagus Badarudin lebih memilih menggunakan kata pemilihan terbuka daripada sistem lelang jabatan. Orang yang akan duduk di kursi orang nomor satu di institusi pengumpul pajak tersebut tidak lagi hasil penunjukan. PNS kementerian keuangan maupun pegawai pajak diperbolehkan ikut mendaftar.
"Mungkin lebih soft ini mekanisme terbuka. Sedikit terbuka lah. PNS Kemenkeu dan PNS pajak bisa mendaftar," ucapnya.
Tidak hanya jabatan Direktur Jenderal Pajak saja yang dilelang, tapi juga jabatan Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) dan dua kursi Staf Ahli. Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo menegaskan, tidak semua orang bisa lolos seleksi lelang jabatan. Ada syarat yang harus dipenuhi untuk mengikuti lelang jabatan. Mulai dari pendidikan, pengalaman dan golongan.
Menteri Perhubungan
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan berencana melakukan lelang jabatan para eselon di Kementerian yang dia pimpin. Namun, Jonan enggan membeberkannya rencana ini secara detail.
"Kami akan lelang. Tapi, itu bukan untuk konsumsi publik dulu. Nanti ya" ujar Jonan usai menghadiri acara "U. S-Indonesia Investment Summit" di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta Pusat, Rabu (12/11).
Menteri ESDM
Lelang jabatan di kementerian atau lembaga mulai menular. Kali ini, kementerian ESDM menegaskan, bakal melakukan lelang terhadap pejabat eselon 1 dan 2.
Menteri ESDM Sudirman Said menjelaskan, kebijakan ini diambil setelah dirinya bertemu dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Yuddy Chrisnandi.
Namun, dirinya ogah menyebut kebijakan ini sebagai lelang jabatan. "Kalau boleh jangan disebut lelang, tapi rekrutmen terbuka," kata Sudirman di Jakarta, Jumat (14/11)
Dia menuturkan, para yang sudah lama duduk di eselon 1 dan 2 bakal segera direposisi. Menurutnya, perpindahan posisi itu dilakukan agar mereka dapat tantangan baru.
"Saya sudah pesan, yang sudah lama secara sukarela direposisi. Biar tantangan baru, apa yang diinginkan, biar tidak bosan," ujarnya
Menteri PAN-RB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Yuddy Chrisnandi beberapa kementerian akan melakukan lelang jabatan.Â
Yuddy menambahkan, proses lelang jabatan dilaksanakan dengan melibatkan unsur penegak hukum dan praktisi yang sesuai dengan bidangnya. Panitia lelang jabatan sekurang-kurangnya terdiri dari lima orang, dan paling banyak berjumlah sembilan orang.
"Lelang jabatan berdasarkan seleksi ketat dan bukan nepotisme semata," ujarnya.
(mdk/noe)