Banjir Promo Tiket Masuk Ancol dan Taman Mini, Khusus untuk Masyarakat Nyoblos di Pemilu 2024
Manajemen Ancol mengumumkan bahwa terdapat potongan harga tiket masuk bagi para pemilih yang sudah berkunjung ke TPS. Promo ini berlaku pada 14 Februari 2024.
Akan tetapi, promo ini berlaku bagi masyarakat yang telah menyuarakan hak pilihnya alias tidak golput. Diskon tiket masuk Ancol ini berlaku pada 14 Februari 2024 dengan pembelian secara offline.
Banjir Promo Tiket Masuk Ancol dan Taman Mini, Khusus untuk Masyarakat Nyoblos di Pemilu 2024
Banjir Promo Tiket Masuk Ancol dan Taman Mini, Khusus untuk Masyarakat Nyoblos di Pemilu 2024
Sejumlah tempat wisata di DKI Jakarta memberikan promo menarik atau diskon dalam memeriahkan pesta demokrasi Pemilu serentak 2024. Salah satunya Taman Impian Jaya Ancol.
Akan tetapi, promo ini berlaku bagi masyarakat yang telah menyuarakan hak pilihnya alias tidak golput. Diskon tiket masuk Ancol ini berlaku pada 14 Februari 2024 dengan pembelian secara offline.
Berikut daftar tempat wisata yang memberikan promo menarik bagi warga yang ikut menyuarakan hak pilihnya:
1. Taman Impian Jaya Ancol
Manajemen Ancol mengumumkan bahwa terdapat potongan harga tiket masuk bagi para pemilih yang sudah berkunjung ke TPS. Promo ini berlaku pada 14 Februari 2024.
"Untuk kamu yang udah nyoblos di tanggal 14 nanti, pokoknya jangan sampai kelewatan promo pemilu ini ya," tulis Manajemen Ancol dalam akun instagramnya @ancoltamanimpian dikutip Selasa (13/2).
Berikut harga diskon tiket Ancol:
- Dufan : Rp 140.000 dari sebelumnya Rp275.000
- Atlantis: Rp 55.000 dari sebelumnya Rp110.000
- Samudra: Rp 55.000 dari sebelumnya Rp110.000
- Jakarta Bird Land: Rp45.000 dari sebelumnya Rp 85.000
- Sea World Ancol : Rp65.000 dari sebelumnya Rp125.000
2. Taman Mini Indonesia Indah ( TMII)
Tak mau kalah, TMII dengan wajah barunya juga ikut memberikan promo spesial pada momen Pemilu serentak kali ini. Promo yang dihadirkan TMII yaitu beli tiga tiket akan mendapat satu tiket gratis.
Selain itu ada juga promo tiket bundling Museum Indonesia & Contemporary Art Gallery. Kemudian, ada juga promo beli 2 gratis 1 tiket masuk Museum Keprajuritan & Museum Transportasi, serta Gratis masuk ke Museum Prangko, Museum Penerangan, Museum Hakka, dan Museum Cheng Ho.
Bagi Anda yang tidak golput juga berhak mendapatkan diskon 10 persen untuk masuk Taman Burung, Museum Komodo, Dunia Air Tawar, Skyworld, dan Keong Emas.