BI Siapkan Uang Tunai Rp202,7 Triliun Penuhi Kebutuhan Lebaran 2022
Selain menambah ketersediaan uang tunai, Bank Indonesia juga kembali membuka layanan penukaran uang di Mobil Kas Keliling BI, mulai tanggal 4 April 2022. Sebelumnya layanan ini sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.
Bank Indonesia (BI) menambah alokasi uang tunai layak edar sebesar Rp27,4 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri 2022. Dengan demikian, total uang yang telah disiapkan bank sentral menjadi Rp202,7 triliun untuk penuhi kebutuhan masyarakat hingga lebaran tahun ini.
"BI menambah penyediaan uang sebesar Rp27,4 triliun, sehingga menjadi Rp202,7 triliun selama periode bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1443H," katanya dalam video konferensi Hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bulanan BI - April 2022, Selasa (19/4).
-
Apa yang diraih oleh Bank Syariah Indonesia? BSI mendapatkan penghargaan sebagai The Indonesia Customer Experience of The Year – Banking Award dalam ajang Asian Experience Awards 2023.
-
Bagaimana cara Bank Mandiri memastikan kelancaran transaksi BI FAST selama Ramadhan dan Idul Fitri? Dia menambahkan, untuk memastikan kelancaran transaksi BI FAST nasabah, pihaknya akan menyediakan likuiditas yang memadai pada Rekening Settlement Dana (RSD) untuk mengantisipasi lonjakan transaksi BI FAST pada periode Ramadhan dan Idul Fitri.
-
Apa yang diklaim sebagai informasi palsu yang beredar tentang Bank Syariah Indonesia? Beredar sebuah surat berisi pengumuman diklaim berasal Bank Syariah Indonesia (BSI) yang mengubah tarif transfer antarbank dari menjadi Rp150.000 per bulan.
-
Apa yang dimaksud dengan bulan Ramadan? Ramadan adalah bulan suci dalam kalender Islam yang paling ditungg-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia. Ramadan adalah waktu refleksi, pertumbuhan spiritual, dan kedisiplinan diri.
-
Apa yang dilakukan Pertamina di bulan Ramadan ini? Pertamina bersama Kementerian BUMN kembali menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadan BUMN 2024, di Yayasan Pondok Pesantren Al Wathoniyah 43, Kelurahan Rorotan, Jakarta Utara, pada Kamis, 21 Maret 2024.
-
Apa yang diraih Iqbaal Ramadhan baru-baru ini? Setelah ngejalanin kuliah dari tahun 2019 di Australia, Iqbaal Ramadhan akhirnya resmi jadi lulusan Media Komunikasi dari Monash University. Keren banget!
Selain menambah ketersediaan uang tunai, Bank Indonesia juga kembali membuka layanan penukaran uang di Mobil Kas Keliling BI, mulai tanggal 4 April 2022. Sebelumnya layanan ini sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.
"Penukaran uang melalui kas keliling BI kembali hadir setelah vakum dua tahun akibat pandemi," ujarnya.
Guna menghindari kerumunan, masyarakat diharapkan memesan penukaran terlebih dahulu melalui aplikasi PINTAR (https://pintar.bi.go.id). Melalui aplikasi ini, masyarakat bisa memesan lokasi, jumlah uang, serta waktu penukaran.
Peningkatan Persediaan
Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) menyiapkan uang tunai layak edar senilai Rp175,26 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri 2022.
"Angka tersebut naik 13,42 persen dibandingkan tahun lalu seiring dengan perkembangan ekonomi yang membaik," kata Deputi Gubernur BI, Aida Budiman dikutip dari Antara, Senin (4/4).
Dalam penyiapan uang tunai layak edar selama Ramadan dan Idul Fitri, Bank Sentral juga terus berkomitmen untuk melanjutkan program tahunan, yakni Ekspedisi Rupiah Berdaulat bekerja sama dengan TNI Angkatan Laut untuk mempermudah wilayah terdepan, terluar, dan terpencil (3T) Indonesia dalam mendapatkan uang Rupiah layak edar.
Pada tahun ini, Aida menyebutkan pihaknya akan terus melakukan kegiatan kas keliling di daerah 3T yang mencakup sebanyak 81 pulau di 16 provinsi.
(mdk/idr)