Bos Bappenas Ingin BUMN Terus Buka Lapangan Kerja Guna Kurangi Kemiskinan
Bos Bappenas mengakui bahwa pihak BUMN memang kerap melakukan rekrutmen baik secara sendiri-sendiri, maupun lewat rekrutmen bersama. Namun, hal itu dinilai belum cukup untuk mengatasi masalah pengangguran.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro kembali mengingatkan perusahaan pelat merah atau BUMN akan tugasnya sebagai agen pembangunan. Dia menegaskan, BUMN bertanggung jawab untuk membantu pemerintah mencapai program-program prioritas, seperti mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan.
Untuk mencapai kedua tujuan tersebut, pemerintah mengajak BUMN untuk aktif melakukan investasi. "Tahun kemarin posisi tingkat pengangguran 5,34 persen setara dengan 7 juta angkatan kerja kita. Tentunya pengangguran bisa diturunkan kalau ada penciptaan lapangan kerja," kata dia dalam Seminar di Jakarta, Rabu (13/3).
-
Siapa yang dijamin BPJS Ketenagakerjaan? Seluruh pemain timnas yang berlaga di Piala AFF yang digelar di Stadion Jakabaring, Palembang ini akan dilindungi keselamatannya, sejak saat latihan terlebih saat pertandingan.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kerja sama BPJS Ketenagakerjaan dan Asosiasi ALB Kadin? BPJS Ketenagakerjaan dan 11 Anggota Luar Biasa (ALB) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) menjalin kerja sama dalam perlindungan pekerja.
-
Kenapa Pemkot Bontang bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan? Tujuan kegiatan ini adalah untuk menindaklanjuti Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2021. Tentang optimalisasi Program Jaminan Sosial Ketengakerjaan dan untuk menjamin perlindungan sosial para pekerja di wilayah Kota Bontang.
-
Siapa yang menandatangani kerja sama antara BPH Migas dengan Pemprov NTB dan Papua Barat Daya? Momentum penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Kepala BPH Migas Erika Retnowati, Penjabat Gubernur NTB Hassanudin dan Penjabat Gubernur Papua Barat Daya Mohammad Musa'ad.
-
Kapan kerja sama BPH Migas dengan Pemprov NTB dan Papua Barat Daya ditandatangani? Momentum penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Kepala BPH Migas Erika Retnowati, Penjabat Gubernur NTB Hassanudin dan Penjabat Gubernur Papua Barat Daya Mohammad Musa'ad.
-
Apa yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan untuk atlet Timnas? "Benar, keduanya sudah mendapatkan perawatan, dan dikarenakan merupakan peserta kami, kami akan memastikan mereka mendapatkan haknya secara maksimal. Perlindungan yang kami berikan tidak sebatas hanya pengobatan di rumah sakit saja, namun kami juga memastikan pemain tersebut bisa kembali ke lapangan dengan kondisi terbaik pasca cedera," jelas Anggoro.
"Lapangan pekerjaan dihasilkan dari investasi yang dilakukan secara kontinyu. Kita harap BUMN lakukan investasi sehingga ikut menciptakan lapangan pekerjaan," lanjut dia.
Mantan Menteri Keuangan ini mengakui bahwa pihak BUMN memang kerap melakukan rekrutmen baik secara sendiri-sendiri, maupun lewat rekrutmen bersama. Namun, hal itu dinilai belum cukup untuk mengatasi masalah pengangguran.
"Dalam WA, saya terima akhir-akhir ini, ada opening BUMN yang dilakukan secara tersentralisasi. Jumlah cukup besar. Tapi tidak berhenti di situ. Kalau lakukan investasi maka akan menambah lapangan pekerjaan," jelas dia.
Jika lapangan pekerjaan semakin banyak, maka hal tersebut akan berujung pada penurunan angka kemiskinan. Diketahui pada akhir 2018, tingkat kemiskinan Indonesia berada di level 9,66 persen.
"Kalau kita berhasil berarti menciptakan lapangan kerja akan menciptakan penghasilan tambahan bagi keluarga yang miskin. Dan angka kemiskinan akan menurun. Tahun lalu tingkat kemiskinan 9,66 setara 27 juta yang miskin. Ini yang sebenarnya diharapkan dari BUMN untuk ikut mengurangi kemiskinan," tegas dia.
Baca juga:
BPJS-TK Gelontorkan Rp 294 M di 2019 untuk Pelatihan 20.000 Peserta Korban PHK
Bos Bappenas Optimis Indonesia Lampaui Target Penciptaan Lapangan Kerja
Strategi BPJS Ketenagakerjaan Ciptakan Kembangkan SDM Dalam Negeri
Apple Developer Academy Diharapkan Bantu Kembangkan SDM di Indonesia
Cerita Lucu Saat Jokowi Beri Pekerjaan pada Lulusan Itenas di Senayan
Menteri PUPR: Gaji Pekerja Konstruksi yang Punya Sertifikat Naik 1,5 Kali