BPS: Jumlah penumpang pesawat turun 8,65 persen di Januari 2018
Kepala BPS, Suharyanto mengatakan, penurunan jumlah penumpang pada bandara utama terjadi di Bandara Soekarno Hatta-Jakarta sebesar 16,96 persen dan Juanda-Surabaya 6,23 persen.
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan pada Januari 2018 sebanyak 7,6 juta orang atau turun 8,65 persen dibanding Desember 2017. Jumlah penumpang tujuan luar negeri (internasional) juga tercatat turun 5,93 persen menjadi 1,3 juta orang
Kepala BPS, Suharyanto mengatakan, penurunan jumlah penumpang pada bandara utama terjadi di Bandara Soekarno Hatta-Jakarta sebesar 16,96 persen dan Juanda-Surabaya 6,23 persen.
-
Apa yang ditawarkan oleh bus wisata atap terbuka di Jakarta? Bus wisata atap terbuka menjadi wisata alternatif bagi sebagian warga Jakarta untuk menikmati liburan, terlebih ketika memasuki masa libur sekolah seperti saat ini.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Di mana bus wisata atap terbuka di Jakarta beroperasi? Bus ini melewati rute IRTI, Balai Kota, Sarinah, Plaza Indonesia, Menara Topaz, Museum Nasional, Pecenongan, Pasar Baru, Juanda/Istiqlal, Monas 1, dan Monas 2.
-
Di mana MRT Jakarta berada? Terdapat enam kilometer jalur Mass Rapid Transit (MRT) di bawah tanah Jakarta.
-
Kenapa usia kendaraan di Jakarta mau dibatasi? Pembatasan usia kendaraan bertujuan untuk mengurangi polusi udara di Jakarta. Kendaraan tua umumnya menghasilkan emisi yang lebih tinggi dibandingkan kendaraan baru. Ini disebabkan oleh teknologi mesin yang sudah ketinggalan zaman dan kurang efisien.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
"Sedangkan kenaikan terjadi di Bandara Kualanamu-Medan sebesar 17 persen, Ngurah Rai-Denpasar 13,8 persen, dan Hasanuddin-Makassar 0,85 persen," kata Suharyanto, dalam acara konprensi pers di kantornya, Kamis (1/3).
Sementara itu, untuk jumlah penumpang domestik terbesar melalui Soekarno-Hatta, yaitu mencapai 1,8 juta orang atau 23 persen dari total penumpang domestik, diikuti Bandara Juanda-Surabaya 689,8 ribu orang atau 9,06 persen.
Untuk jumlah penumpang angkutan udara ke luar negeri/internasional pada Januari 2018 sebanyak 1,3 juta orang atau turun 5,93 persen dibanding Desember 2017.
Suharyanto mengatakan, penurunan jumlah penumpang terjadi di Bandara Hasanuddin-Makassar sebesar 33,33 persen, Soekarno Hatta- Jakarta 19,90 persen, Juanda-Surabaya 11,12 persen, dan Kualanamu-Medan 10,77 persen.
"Sedangkan kenaikan terjadi di Bandara Ngurah Rai-Denpasar sebesar 44,15 persen. Jumlah penumpang internasional terbesar melalui Bandara Soekarno Hatta-Jakarta yaitu mencapai 614,2 ribu orang atau 45,51 persen dari total penumpang ke luar negeri, diikuti Ngurah Rai-Denpasar 399,3 ribu orang atau 29,59 persen."
Baca juga:
Tiga negara jajaki penerbangan langsung ke Bandara Ahmad Yani
2017, pendapatan operasi Garuda Indonesia tumbuh 8,1 persen menjadi Rp 57,3 T
Penumpang Citilink di Halim cuek merokok saat pesawat isi bahan bakar
Menko Luhut tawarkan AirAsia layanan kargo ikan Timur Indonesia
Akibat Tax Amnesty hingga erupsi Gunung Agung,Garuda Indonesia rugi Rp 2,88 T di 2017