BTN buka lowongan kerja di Surabaya dan Jakarta, cek di sini persyaratannya
Bagi Anda yang tertarik berkarier di bidang perbankan, Bank Tabungan Negara (BTN) saat ini tengah membuka kesempatan bergabung di salah satu perbankan pelat merah tersebut. BTN membuka lowongan kerja melalui Officer Development Program (ODP).
Bagi Anda yang tertarik berkarier di bidang perbankan, Bank Tabungan Negara (BTN) saat ini tengah membuka kesempatan bergabung di salah satu perbankan pelat merah tersebut. BTN membuka lowongan kerja melalui Officer Development Program (ODP).
Pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 23 dan 30 Maret 2018.
-
Kapan penandatanganan kerja sama BNI dan Bank Lampung dilakukan? Acara penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan antara Division Head Card Business BNI Grace Situmeang bersama Direktur Utama Bank Lampung Presley Hutabarat, di Menara BNI, Jakarta, Kamis (7/9).
-
Apa tujuan utama dari kerja sama BNI dan Bank Lampung? Kerja sama ditujukan untuk mendukung gerakan bangga buatan Indonesia (GBBI), dimana untuk seluruh transaksi dengan menggunakan KKI akan diproses melalui sistem pembayaran dalam negeri.
-
Siapa saja yang bisa mendapatkan gaji tinggi di bidang perbankan? Pekerjaan dengan gaji tinggi selanjutnya adalah manajer perbankan, mulai dari tahap Regional, Senior, hingga General Manager (GM). Sebagai contoh, gaji seorang manajer perbankan bisa mencapai Rp25 juta sampai Rp40 juta. Sementara itu, di level regional, gaji manajer perbankan bisa mencapai Rp80 juta hingga Rp150 juta.
-
Kapan Alfred Budiman berhenti bekerja di bank? Saya kerja di bank itu sejak 2020 dan resign kemarin pada Mei 2023, karena dulu tiap bulan saya ada gaji yang masuk ke rekening. Nah kalau sekarang, saya justru harus nabung di tanggal gajian,” terangnya.
-
Kapan BNI meluncurkan hibank? Silvano melanjutkan, perseroan meluncurkan hibank sebagai solusi untuk menggarap sektor UMKM yang lebih dinamis.
-
Bagaimana The Banker menilai kinerja BRI? Dalam situs resminya The Banker melakukan pemeringkatan Top 1000 World Banks 2023 mengacu pada pencapaian kinerja keuangan pada 2022. Adapun aspek penilaian diantaranya terdiri dari sisi balance sheet, income statement, dan capital adequacy.
Melansir laman resmi milik BTN, recruitment.btn.co.id, Selasa (20/3), berikut posisi yang disediakan, deskripsi tiap posisi, kualifikasi pelamar, dan tata cara pendaftaran lowongan kerja tersebut:
1. Officer Development Program - Wilayah Rekrutmen Surabaya
Tutup Pendaftaran: 23 Maret 2018
Deskripsi Pekerjaan:
Officer Development Program (ODP) merupakan posisi rekrutmen pada level officer melalui program pengembangan pemimpin masa depan Bank BTN dan sekaligus mendidik calon pegawai menjadi bankir profesional, di mana para calon pegawai dibekali dengan pendidikan dan pelatihan di kedua sisi baik hard competencies dan soft competencies, di berbagai bidang baik bidang pendanaan maupun bidang perkreditan.
Kualifikasi
1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Laki-laki dan perempuan;
3. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama ikatan dinas;
4. Usia maksimal 26 tahun (belum berulang tahun ke-27 pada tahun rekrutmen berjalan);
5. Pendidikan minimal S1 dari PTN/PTS terkemuka dan memiliki reputasi baik;
6. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4,00);
7. Diutamakan dari Jurusan Ekonomi (Manajemen, Akuntansi, dan Studi Pembangunan), Hukum (Perdata dan Pidana), Ilmu Komputer/Teknik Informatika, Teknik (Sipil, Arsitektur, Elektro), Psikologi, dan Statistika;
8. Tinggi badan minimal 160 cm (laki-laki) dan 155 cm (perempuan);
9. Berat badan proporsional dan berpenampilan menarik;
10. Bersedia menjalani ikatan dinas selama 5 tahun.
2. Officer Development Program - Wilayah Rekrutmen Jakarta
Tutup Pendaftaran: 30 Maret 2018
Deskripsi Pekerjaan:
Officer Development Program (ODP) merupakan posisi rekrutmen pada level officer melalui program pengembangan pemimpin masa depan Bank BTN dan sekaligus mendidik calon pegawai menjadi bankir profesional, di mana para calon pegawai dibekali dengan pendidikan dan pelatihan di kedua sisi baik hard competencies dan soft competencies, di berbagai bidang baik bidang pendanaan maupun bidang perkreditan.
Kualifikasi:
1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Laki-laki dan perempuan;
3. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama ikatan dinas;
4. Usia maksimal 26 tahun (belum berulang tahun ke-27 pada tahun rekrutmen berjalan);
5. Pendidikan minimal S1 dari PTN/PTS terkemuka dan memiliki reputasi baik;
6. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4,00);
7. Diutamakan dari Jurusan Ekonomi (Manajemen, Akuntansi, dan Studi Pembangunan), Hukum (Perdata dan Pidana), Ilmu Komputer/Teknik Informatika, Teknik (Sipil, Arsitektur, Elektro), Psikologi, dan Statistika;
8. Tinggi badan minimal 160 cm (laki-laki) dan 155 cm (perempuan);
9. Berat badan proporsional dan berpenampilan menarik;
10. Bersedia menjalani ikatan dinas selama 5 tahun.
Tata Cara Pendaftaran:
Jika Anda tertarik dan memenuhi kualifikasi perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran secara online di sini
Jangan lupa membuat akun atau login dahulu sebelum apply. Perlu diperhatikan kembali bahwa pendaftaran dibuka hanya hingga 23 dan 30 Maret 2018.
Reporter: Fitriana Monica Sari
Sumber: Liputan6
Baca juga:
11 Perusahaan papan atas yang sedang mencari pegawai bergaji besar, daftar yuk!
Ciri-ciri lowongan kerja harus diwaspadai
Siap siap, proyek Jambaran-Tiung Biru segera buka 3.800 lowongan kerja
Ribuan pencari kerja serbu Job Fair Tangsel 2017
Industri butuh programmer yang siap bekerja
Lowongan kerja di Dubai tanpa syarat kualifikasi, gaji Rp 290 juta sebulan
PLN buka lowongan kerja di ITB Careers Days 2017, cek infonya di sini