Cara Menhub jalankan perintah Jokowi tekan dwelling time jadi 2 hari
Salah satu caranya meminta pihak terkait berkantor di Tanjung Priok.
Presiden Joko Widodo atau biasa disapa Jokowi memerintahkan agar dwelling time atau waktu bongkar muat barang di Pelabuhan Tanjung Priok turun jadi 2 hari. Saat ini, dwelling time di pelabuhan tersebut masih sekitar 3,2 hari.
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengaku siap melakukan perintah Jokowi. Salah satu caranya yaitu dengan menarik 16 kementerian/lembaga yang terkait untuk berkantor di Pelabuhan Tanjung Priok selama satu bulan untuk uji coba.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Di mana pusat pemerintahan Kerajaan Tarumanegara berada? Saat dipimpin Purnawarman, pusat pemerintahannya terletak di antara Kecamatan Tugu, Jakarta Utara dan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
-
Kenapa Kementerian PUPR mendorong kolaborasi dalam pengelolaan sumber daya air di pulau kecil dan terluar? “Untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan kerja sama dalam pengembangan perencanaan strategis yang berfokus dalam meningkatkan kepedulian pengelolaan sumber daya air terintegrasi di pulau-pulau kecil dan terluar dalam menghadapi perubahan iklim dan kenaikan muka air laut,” kata Basuki dalam The23rd High-Level Experts and Leaders Panel (HELP) on Water and Disasters di Bali Nusa Dua Convention Center, Minggu (19/5).
-
Apa yang dipanen oleh Kelompok Tani Perkotaan Mandiri (KPM) di RW 03 Kelurahan Cibangkong? Kelompok Tani Perkotaan Mandiri (KPM) RW 03 Kelurahan Cibangkong sukses memanen komoditas pangan melalui program Pemerintah Kota bernama Buruan Sae.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian KKP untuk diterapkan pada perikanan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mendorong penerapan zero waste pada perikanan. Semua bagian pada ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis, seperti aneka ragam makanan hingga produk farmasi. "Meminimalisir bagian terbuang, semua bagian ikan bisa dimanfaatkan untuk jadi produk," ujar Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Budi Sulistiyo melalui keterangan tertulisnya di Jakarta.
"Langkah yang sudah kita bicarakan dengan Pelindo, kita minta para pihak berkantor di sini, kasih batas waktu satu bulan, Pelindo sudah menyediakan tempatnya" ucapnya usai peresmian pengoperasian Terminal Peti Kemas Kalibaru, Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Selasa (13/9).
Selanjutnya, Budi akan menunjuk salah satu koordinator untuk mengkoordinasikan seluruh kementerian/lembaga tersebut dalam proses percepatan dwelling time. "Misalnya, Ditjen Bea Cukai yang ditunjuk, maka akan satu koordinasi, kalau satu setuju semua harus setuju," ujarnya.
Dia mengatakan tidak akan membuat peraturan tertentu terkait percepatan dwelling time tersebut, karena saat ini tengah berupaya untuk mengurangi aturan-aturan. "Ini proses saja, kita bekerja dengan baik, prosesnya baik, tidak ada peraturan (baru) pun, kalau kesadaran sendiri pasti bisa" katanya.
Budi menargetkan Desember 2016, bisa mencapai target dwelling time yang semula 3,7 hari menjadi 2 hari.
Sebelumnya, Jokowi menginginkan dwelling time atau waktu bongkar muat barang di Pelabuhan Tanjung Priok turun jadi 2 hari.
"Saya tanya, hari ini berapa hari dwelling timenya, Pelindo bilang 3,2 hari, Pak Menhub bilang 3,7. Ya antara itu. Saya mintanya 2 hari," ujar Presiden Jokowi saat memberikan sambutan dalam acara peresmian pengoperasian Terminal Peti Kemas Kalibaru, Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Selasa (13/9).
Jokowi memerintahkan agar pihak terkait mengoptimalkan kinerjanya untuk mendorong dwelling time menyentuh angka 2 hari. "Jangan berhenti di 3,2 hari, dengan itu kita sudah senang," tegasnya.
Tidak hanya di Tanjung Priok, Presiden menekankan agar sejumlah pelabuhan di daerah lain turut mengefisienkan angka dwelling time. Sebab, dengan menurunnya angka dwelling time bisa memudahkan masyarakat memperoleh barang dan harga barang menurun.
"Tidak hanya Tanjung Priok, saya minta Tanjung Perak, Belawan, Makassar, semua dwelling time diperbaiki. Di Belawan masih 7-8 hari, jangan sampai masih 7-8 hari," ungkap Presiden.
Baca juga:
Melihat lebih dekat Terminal Peti Kemas New Priok
Presiden Jokowi resmikan Terminal Peti Kemas New Priok
Jokowi: Saya ingin waktu bongkar muat di Tanjung Priok jadi 2 hari
New priok selesai, kapasitas kontainer ditarget jadi 11,5 juta Teus
Pagi ini Jokowi akan resmikan Terminal Peti Kemas Kalibaru