Chevron belum beri kepastian soal perpanjangan kontrak Blok Rokan
Kontrak PT Chevron Pacific Indonesia atas pengelolaan blok Rokan akan berakhir pada 2021. Pemerintah sudah memanggil pihak Chevron untuk meminta kepastian perpanjangan kontrak. Meski begitu, pihak Chevron masih belum memberikan keputusan apakah akan memperpanjang kontrak atau tidak.
Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar mengatakan hingga saat ini pihak PT Chevron Pacific Indonesia yang menjadi operator eksisting Blok Rokan, Riau belum menentukan apakah akan memperpanjang kontrak atau tidak.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kontrak PT Chevron Pacific Indonesia atas pengelolaan blok Rokan akan berakhir pada 2021. Meski demikian, pemerintah sudah memanggil pihak Chevron untuk meminta kepastian perpanjangan kontrak.
-
Bagaimana Kemendag memfasilitasi eksportir Indonesia di pameran EIM? “Kemendag memfasilitasi puluhan eksportir Indonesia untuk memamerkan produk-produk potensial melalui pameran EIM agar pangsa pasar produk Indonesia di negara Meksiko semakin luas,” tambahnya.
-
Bagaimana cara mencapai target pertumbuhan ekonomi yang dibutuhkan untuk mewujudkan Indonesia Emas? Untuk mencapai pertumbuhan itu, maka hilirisasi sebagai dongkrak yang efektif. Bahlil juga menuturkan, pemerintah sudah membuat desain besar di berbagai sektor untuk hilirisasi. Di antaranya, minyak dan gas, mineral dan batubara, perkebunan, perikanan, kehutanan, dan pertanian.
-
Apa yang menjadi modal untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 menurut Wakil Menteri Ketenagakerjaan? Pengembangan dan pembinaan talenta muda dinilai sebagai modal untuk menjadi agen perubahan dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
-
Bagaimana Eiger berhasil meningkatkan penjualan dan jangkauan pasarnya di Indonesia? Langkah ini sangat tepat kami lakukan karena kami bisa memperluas kehadiran Eiger ke basis konsumen Shopee hingga ke pelosok Indonesia. Dan berbagai fitur serta kampanye yang Shopee miliki juga telah membantu Eiger untuk mengembangkan bisnis kami dan memperkenalkan brand secara lebih luas lagi sebagai brand outdoor lokal yang berkualitas.
-
Apa yang diukur oleh Indeks Bisnis UMKM? Indeks Bisnis UMKM merupakan indikator yang mengukur aktivitas UMKM di Indonesia yang dilakukan setiap kuartal oleh BRI Research Institute.
-
Apa saja contoh kerja sama di bidang ekonomi antara Indonesia dan Malaysia? Dalam bidang ekonomi, perdagangan, dan investasi, Malaysia merupakan partner perdagangan terbesar kedua Indonesia, dengan jumlah investasi ke-5 di tahun 2022 di ASEAN.
"Mengenai Blok Rokan statusnya masih sama, nanti berakhir 2021, siapa pengelola Blok Rokan, ini kan yang jadi pertanyaannya, ini belum diputuskan," kata Arcandra di Kementerian ESDM, Jakarta, Minggu (30/7).
Dia menambahkan, siapa pun yang nantinya akan menjadi pengelola Blok Rokan, harus mampu memberikan nilai tambah kepada pemerintah. Mulai dari produksi sampai bagi hasil yang diberikan kepada pemerintah.
Siapapun pengelola Blok Rokan, pertama harus bisa memberikan nilai tambah kepada pemerintah kepada negara baik dari segi produksi maupun nantinya dari segi split, itu harus lebih baik buat negara, siapa pun pengelolanya," imbuhnya.
Baca juga:
Pemerintah targetkan dapat off taker gas Blok Masela dalam 3 bulan
Usai Arcandra pergi, giliran Menteri Jonan temui Presiden Jokowi
Ada isu reshuffle, Arcandra keceplosan katakan ini usai temui Jokowi
Pemerintah tunjuk penilai independen hitung divestasi saham Freeport
Freeport sepakat bangun smelter dalam waktu lima tahun
Ini alasan Jokowi marah & tegur menteri keluarkan aturan menghambat
ESDM disentil Jokowi soal aturan menghambat, ini tanggapan Arcandra