Curhat bos sepatu Nike soal sistem upah buruh di Indonesia
"Yang penting kepastian, tapi bukan berarti (upah) tidak naik, naiknya harus bisa dihitung."
Pemerintahan Jokowi-JK terus berusaha untuk membangkitkan sektor industri di Tanah Air. Berbagai insentif digelontorkan agar industri kembali bergairah dan ekonomi Indonesia menguat. Namun demikian, masih ada beberapa hal yang menjadi kekhawatiran pengusaha berinvestasi di Indonesia.
Pemilik PT Adis Dimension Footwear, Harijanto mengatakan, sebagai pengusaha yang bergerak di sektor padat karya yakni produsen sepatu Nike, dirinya meminta pemerintah untuk konsisten terhadap segala kebijakan yang digulirkan, termasuk sistem pengupahan.
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Bagaimana pertumbuhan industri di Sidoarjo berkontribusi terhadap perekonomian daerah? Pertumbuhan industri di Sidoarjo telah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian daerah dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.
-
Siapa yang berperan dalam mendorong inovasi dan industri berkelanjutan? Mendorong inovasi dan industri berkelanjutan dapat menciptakan peluang bisnis baru.
-
Apa yang mendorong pertumbuhan pesat industri game di Indonesia? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Kapan inflasi penting untuk investor? “Inflasi juga dapat memengaruhi nilai tukar. Negara-negara dengan tingkat inflasi rendah biasanya mengalami apresiasi nilai mata uang dibandingkan negara-negara dengan inflasi yang lebih tinggi,” ujar Kar Yong Ang.
-
Kapan Bahlil memaparkan tentang investasi dan ekonomi? Menteri Investasi Bahlil Lahadalia memaparkan realisasi investasi dan pertumbuhan ekonomi dalam acara 'Trinegah Political and Economic Outlook 2024', Jakarta, Rabu (31/1).
Harijanto mengaku, sebagai pengusaha, dia tidak keberatan terhadap kenaikan upah buruh, namun dengan nilai yang terukur.
"Yang penting kepastian, tapi bukan berarti tidak naik, naiknya bisa dihitung. Selebihnya kita dorong ke bipartit, tidak perlu banyak campur tangan pemerintah," kata Harijanto Balaraja, Tangerang, Banten, Senin (5/10).
Selain itu, Harijanto juga menyoroti perihal sweeping yang kerap dilakukan serikat pekerja yang akan mengajukan tuntutan terhadap pengusaha atau pemerintah. Aksi sweeping ini sering menimbulkan kecemasan, bahkan ketakutan di kalangan pengusaha. "Sweeping menakutkan para investor, harus ditertibkan," ungkapnya.
Lebih lanjut Harijanto menjelaskan bahwa para pengusaha sudah memiliki perhitungan soal kenaikan upah pekerja, komponennya bukan hanya inflasi.
"Yg jelas inflasi, produktivitas, sudah diperhitungkan. Jadi kenaikan bukan hanya berdasar inflasi, tapi juga kompetisi dengan dunia luar. Yang penting competitiveness," tutupnya.
Baca juga:
Pemerintah bentuk formula kenaikan upah buruh, berlaku per 5 tahun
Komitmen serap 121 ribu pekerja, 16 perusahaan hanya fokus di Jawa
BKPM sebut program investasi padat karya gairahkan ekonomi daerah
BEI: Enam bulan, investor pasar modal syariah hanya naik 40 persen
Indonesia masih jadi primadona investor Jepang