Erick Thohir Dorong PLN Lakukan Transformasi Energi Bersih dan Hijau
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir terus berkomitmen mendorong transformasi PLN untuk dapat memperkuat transformasi energi bersih dan mempercepat ekonomi hijau.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir terus berkomitmen mendorong transformasi PLN untuk dapat memperkuat transformasi energi bersih dan mempercepat ekonomi hijau.
"Saya akan terus mendorong transformasi PLN. PLN diharapkan dapat memperkuat transformasi energi bersih sekaligus mengakselerasi green economy atau ekonomi hijau untuk Indonesia," ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun resmi Instagram-nya @erickthohir di Jakarta, Rabu (27/10).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Siapa yang menuding Erick Thohir sering mengganti direksi dan komisaris di BUMN? Penelusuran Sementara artikel berita yang yang ada dalam video membahas soal kritikan dari anggota Komisi VI kepada Erick Thohir yang dinilai kerap gonta-ganti jajaran direksi maupun komisaris di BUMN yang dianggap tidak berkompeten.
-
Kenapa Erick Thohir mengapresiasi pencapaian BRI? Menurut Erick, keberhasilan BRI mencatatkan kinerja positif selama ini juga dirasakan hingga ke pelaku usaha UMKM. Berbagai program yang dilakukan BRI, termasuk program pemberdayaan, nyatanya terbukti sukses dalam memutar perekonomian secara umum. "Ini adalah pilar perekonomian. UMKM yang terus bergerak dengan dukungan BRI, mampu menunjukkan kinerja yang sangat baik. Implikasinya terlihat dari level usaha riil di masyarakat. Ekonomi tumbuh. Di sisi lain, BRI pun menunjukkan catatan kinerja yang baik," ujar Erick.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
Menteri Erick mengaku bahagia ketika mendengar bagaimana PLN menghadirkan 'cahaya' di rumah-rumah masyarakat. Apalagi penerangan turut membantu masyarakat sekitar dalam menjalankan aktivitasnya.
"Bahagia rasanya ketika mendengar bagaimana PT PLN menghadirkan 'cahaya' di rumah-rumah masyarakat. Anak-anak belajar semakin mudah karena terang benderang. Masak, bekerja, beraktivitas semakin leluasa," kata Erick Thohir.
"Menciptakan waktu produktif yang optimal, untuk seluruh rakyat Indonesia. Semoga membawa masa depan yang lebih cemerlang," sambungnya.
Sebelumnya Erick Thohir minta agar PT PLN (Persero) bersiap menyambut gaya hidup ramah lingkungan atau eco-lifestyle yang sekarang perlahan menjadi tren di masyarakat. Erick mengatakan kunci keberhasilan adaptasi adalah masyarakat itu sendiri, apakah mereka bisa beradaptasi dengan perubahan energi terbarukan yang sedang dilakukan oleh PLN.
Menurut dia, gaya hidup ramah lingkungan yang akan terjadi di Indonesia akan berdampak luar biasa tidak hanya di dalam negeri, tetapi juga untuk dunia. Karena itu, kolaborasi dan gotong royong penting dalam membangun peta jalan bersama antara stakeholder pemerintah, stakeholder masyarakat, dan para ahli yang bekerja dalam sektor energi terbarukan.
Baca juga:
Erick Thohir: Kekayaan Nikel RI Bermanfaat untuk Inovasi Kendaraan Listrik
Total Aset BRI Lampaui Rp1.600 Triliun Pasca Holding Ultra Mikro
Kasus Covid Varian Delta Naik, BRI Catat Bisnis UMKM Kuartal III 2021 Terpukul
BRI Bukukan Laba Konsolidasi Rp19,07 Triliun di Kuartal III-2021
PLN Raup Pendapatan Rp204 Triliun Hingga September 2021
Pemerintah Diminta Segera Cari Pengganti Garuda Indonesia Jika Negosiasi Gagal