Harga BBM di SPBU BP AKR Turun Mulai Hari Ini, Cek Rinciannya di Sini
Melansir dari laman resmi BP AKR, jenis BBM BP 92 kini dibanderol Rp12.290 per liter dari Rp13.450 per liter atau turun Rp1.160 per liter.
Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) milik swasta, BP-AKR kembali melakukan penyesuaian harga BBM secara berkala per 1 Oktober 2024. Semua jenis BBM yang dijualnya mengalami penurunan.
Melansir dari laman resmi BP AKR, jenis BBM BP 92 kini dibanderol Rp12.290 per liter dari Rp13.450 per liter atau turun Rp1.160 per liter.
Kemudian BP Ultimate sebelumnya Rp14.280 per liter kini dijual Rp13.070 per liter. BP Ultimate Diesel sekarang dibanderol Rp13.250 per liter yang sebelumnya Rp14.660 atau turun Rp1.410 per liter.
"Kami berkomitmen untuk terus melakukan inovasi agar dapat selalu menghadirkan bahan bakar berkualitas bagi kendaraan Indonesia. Harga bahan bakar bp dapat berubah sewaktu-waktu berdasarkan fluktuasi harga minyak mentah dunia," tulis BP AKR, dikutip Selasa (1/10).
Terakhir untuk BBM jenis BP Diesel kini menjadi Rp12.840 per liter yang sebelumnya Rp14.200 per liter atau turun Rp1.350 per liter.
Berikut harga BP AKR per 1 Oktober 2024:
1. Jabodetabek
BP Ultimate Rp13.070 per liter
BP 92 Rp12.290 per liter
BP Ultimate Diesel Rp13.250 per liter
2. Jawa Timur
BP Ultimate Rp13.070 per liter
BP 92 Rp12.290 per liter
BP Diesel Rp12.840 per liter
Harga BBM Pertamina Ikut Turun
PT Pertamina (Persero) kembali melakukan penyesuain harga bahan bakar minyak (BBM) per 1 Oktober 2024. Harga BBM non subsidi kompak mengalami penurunan harga.
Melansir dari laman resmi Pertamina, harga BBM jenis Pertamax kini dibanderol Rp12.100 per liter dari sebelumnya Rp12.950 per liter atau turun harga Rp850.
Kemudian jenis Pertamax Green 95 sekarang di juak Rp12.700 per liter dari sebelumnya Rp13.650 per liter atau turun harga Rp950 per liter.
Selanjutnya Pertamax Turbo sebelumnya dibanderol Rp14.470 per liter turun menjadi Rp13.250 per liter atau turun Rp 1.220 per liter.
"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum," tulis Pertamina, Selasa (1/10).
Lalu jenis Dexlite sekarang dijual Rp12.700 per liter dari sebelumnya Rp14.050 per liter atau turun harga Rp1.350.
Tak hanya itu, Pertamina DEX juga turun dari Rp14.550 per liter menjadi Rp13.150 per liter.