Jelang tahun baru, penjual petasan raih untung Rp 90.000 per hari
Banyak pedagang dadakan yang memilih untuk menjual kembang api saat akhir tahun.
Petasan dan kembang api menjadi ikon utama dalam perayaan tahun baru. Bahkan, banyak pedagang dadakan yang menjual kembang api saat akhir tahun.
Salah satu pedagang petasan dan kembang api di Pasar Asemka, Jakarta Barat, Dani mengaku sebelum perayaan Natal, jualannya sudah dibanjiri oleh pembeli, baik yang membeli eceran maupun grosir. Dalam sehari, Dani mengaku bisa meraup keuntungan hingga Rp 90.000 per hari.
-
Kapan ulang tahun Nurah? Ibu sambung Teuku Rassya merayakan ulang tahunnya yang ke-32 hari Selasa lalu.
-
Siapa yang merayakan ulang tahun dalam konteks ini? Ulang tahun Shabina Mecca dirayakan secara eksklusif dengan kehadiran keluarga inti saja, sementara Sarita Abdul Mukti dan Faisal Haris bertemu kembali dalam acara tersebut.
-
Kapan Ira Wibowo merayakan ulang tahunnya? Kebahagiaan kini tengah dirasakan oleh aktris senior Ira Wibowo. Kakak kandung Ari Wibowo ini genap berusia 56 tahun pada Rabu (20/12).
-
Siapa yang merayakan ulang tahun di dalam konteks? Bertema Super Mario, 8 Foto Pesta Ulang Tahun Saint Dominic Putra Kimmy Jayanti Selamat ulang tahun, Dom! Putra kedua dari Kimmy Jayanti dan Greg Nwokolo baru saja merayakan ulang tahun yang ke-3.
-
Siapa yang berulang tahun? Diketahui bahwa foto ini diunggah oleh Luna Maya ke media sosial karena sang ibunda sedang merayakan ulang tahun, KLovers.
-
Siapa yang memberikan Wika Salim hadiah di ulang tahunnya? Dapat Kejutan Manis dari Sang Pacar, 8 Foto Ulang Tahun Wika Salim Yang Ke-32 Wika Salim saat ini tengah disuguhi kejutan ulang tahun oleh kekasihnya yang ke-32. Ia tak menduga akan mendapatkan kejutan istimewa, meskipun sederhana, acara tersebut berhasil membuat Wika Salim terharu.
"Saya jualan sudah dari dua minggu yang lalu. Dan mulai tanggal 20 Desember sudah mulai banyak pembeli," ujar Dani kepada merdeka.com di Jakarta, Jumat (25/12).
Dia mengaku, barang dagangannya merupakan barang impor dari China yang didistribusikan oleh perusahaan lokal. Sehingga, Dani hanya perlu mengambilnya dari gudang impor di daerah Tanjung Priuk, Jakarta Utara.
Untuk harganya sendiri, Dani mematok mulai Rp 7.000 hingga Rp 3,5 juta untuk kembang api jenis Cake yang bisa menghasilkan ledakan sebanyak 150-300 kali.
"Kalau petasan yang paling laku sendiri itu petasan jenis Roman Candle yang harganya Rp 35.000 sampai Rp 50.000. Untuk harga eceran sama grosir selisihnya tipis cuma Rp 5.000 saja," tegas dia.
Sebagai pedagang musiman, Dani juga menjual berbagai aksesoris sesuai dengan waktu perayaan, seperti Natal dan Idul Fitri. Namun, pemasukan dari petasan dan kembang api ini menjadi salah satu penghasilan terbesarnya setiap tahun.
"Dibandingkan Natal lebih banyak yang beli petasan. Untuk yang Natal kurang besar pemasukannya. Kalau Natal kan biasanya cuma jual pohon-pohon Natal saja," pungkas dia.
(mdk/sau)