Jelang World Superbike Mandalika, Kemenhub Bakal Tambah Kapal Penyeberangan
Dia menyebut, kapal cepat akan ditambah untuk melengkapi kapal roro yang selama ini beroperasi melayani penyeberangan dari Bali ke Nusa Tenggara Barat. Kendati begitu, dia telah mengantongi hasil dari kajian rencana tersebut.
Kementerian Perhubungan menggelar simulasi manajemen dan rekayasa lalu lintas dalam pelaksanaan World Superbike (WSBK) di Mandalika, 19-21 November 2021 mendatang. Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Budi Setiyadi mengatakan, pihaknya akan menambah armada kapal untuk penyeberangan.
Dia menyebut, kapal cepat akan ditambah untuk melengkapi kapal roro yang selama ini beroperasi melayani penyeberangan dari Bali ke Nusa Tenggara Barat. Kendati begitu, dia telah mengantongi hasil dari kajian rencana tersebut.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Bagaimana pemerintah membantu pemudik motor? Melihat animo masyarakat yang tinggi, pemerintah berupaya menjaga keselamatan pemudik motor. Salah satunya dengan menyediakan rest area di sejumlah titik.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Apa moto dari Kepolisian Republik Indonesia? Polri mempunyai moto Rastra Sewakottama yang artinya Abdi Utama bagi Nusa Bangsa. Motto tersebut diambil dari bahasa Sansekerta, yaitu Rastra (bangsa/rakyat) dan Sevakottama (pelayan terbaik). Jadi, Rastra Sewakottama dapat dimaknai "pelayan terbaik bangsa/rakyat"
-
Bagaimana poin para pembalap WorldSBK dihitung? Pembalap Turki ini diikuti oleh rekan-rekannya dari Aruba.it Racing Ducati, Nicolo Bulega, yang menempati posisi kedua dengan 273 poin, dan Alvaro Bautista di posisi ketiga dengan 243 poin.
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian KKP untuk diterapkan pada perikanan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mendorong penerapan zero waste pada perikanan. Semua bagian pada ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis, seperti aneka ragam makanan hingga produk farmasi. "Meminimalisir bagian terbuang, semua bagian ikan bisa dimanfaatkan untuk jadi produk," ujar Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Budi Sulistiyo melalui keterangan tertulisnya di Jakarta.
"Khusus untuk WSBK ini kami sedang siapkan moda transportasi di luar dari kapal roro yang ada, yaitu dengan kapal cepat yang sudah kami lakukan kajian, selama kegiatan ini penyeberangan dari Bali ke NTB nanti dengan menggunakan kapal cepat," tuturnya dalam Simulasi MRLL World Superbike 2021 Mandalika, Jakarta, Jumat (8/10).
Dia juga menyampaikan pada kegiatan simulasi yang dijalankan saat ini, akan menggunakan metode Tactical Floor Game (TFG) dengan sedikitnya ada empat tujuan yang akan dicapai.
Pertama, menjamin terwujudnya dan memelihara keamanan, keselamatan, dan ketertiban dari simpul transportasi pusat ke Mandalika. Kemudian, memberikan gambaran manajemen rekayasa lalu lintas (MRLL) di lapangan dengan simulasi tactical floor game.
"Dengan kegiatan ini akan ada pembagian tugas dan pekerjaan serta tanggung jawab terutama teman-teman di lapangan," katanya.
Ketiga, simulasi pembagian tugas stakeholder dalam pelayanan tugas yang harus dijalankan.
"(setelah) Simulasi ini memberikan hasil, hasil kajian strategi akan diterapkan pada situasi pergerakan masyarakat yang menonton WSBK 2021 dengan moda angkutan jalan, dari simpul transportasi pusat ke Mandalika," tutur Dirjen Budi.
Dia mengatakan, simulasi ini juga akan memperhatikan titik prioritas terkait penanganan konsentrasi kendaraan atau yang diperkirakan akan terjadi kemacetan atau hambatan selama penyelenggaraan WSBK 2021. Serta, akan ditetapkan penempatan petugas di lapangan.
Upaya yang Telah Dilakukan
Lebih lanjut, Dirjen Budi menuturkan ada beberapa poin yang telah dilakukan oleh pihaknya di sekitar Mandalika terkait penyelenggaraan tersebut.
Pertama, melakukan kajian manajemen rekayasa lalu lintas dengan membuat mode shifting dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum, dari simpul transportasi menuju sirkuit. Kemudian, operasional penyelenggaraan shuttle bus yang melayani penonton di sekitar kawasan Mandalika.
"Lalu pembuatan fasilitas pendukung integrasi moda, bantuan teknis perlengkapan jalan di wilayah super prioritas. Peningkatan pelayanan angkutan penyeberangan dari dan ke pulau lombok," tutur Dirjen Budi.
Reporter: Arief Rahman Hakim
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)