KemenPAN masih tunggu formasi CPNS atlet berprestasi dunia dari Kemenpora
Menteri PAN-RB Syafruddin mengatakan, akan melibatkan atlet berprestasi internasional tahun 2018 di formasi khusus seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Syafruddin mengatakan, akan melibatkan atlet berprestasi internasional tahun 2018 di formasi khusus seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.
"Ikut (Atlet berprestasi internasional), ikut, saya ikutkan (formasi CPNS 2018). Sesuai janji kita kepada atlet harus diikutkan," tutur Syafruddin di kantornya, Senin (22/10).
-
Siapa yang berkontribusi dalam revitalisasi GBK pada Asian Games 2018? Vita mengatakan, pada ajang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya kembali berpatipasi dalam revitalisasi GBK melalui aplikasi produk ThruCrete yang mampu meresapkan air ke dalam tanah di sejumlah area di Kawasan GBK, seperti Taman Krida Loka, jalur pejalan kaki dan lintasan joging.
-
Kapan Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Mengapa Kemenpora memberikan dukungan penuh terhadap Kontingen Indonesia di Asian Para Games 2022 Hangzhou? “Izinkan kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah mendukung Kontingen Indonesia hingga bisa mengukir prestasi yang sangat membanggakan ini,” ujar Cdm Angela. Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia.
-
Siapa yang memberikan masukan dan motivasi kepada atlet NPC Indonesia selama Asian Para Games 2022 Hangzhou? Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia. Sehingga mereka mampu menembus batas dan sukses diajang pesta olahraga disabilitas tingkat Asia itu.
-
Kapan Timnas Indonesia memulai perjuangannya di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Ronde 3? Tim nasional Indonesia akan memulai perjuangannya di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Ronde 3.
-
Apa yang diraih oleh Timnas Indonesia U22 di Sea Games 2023 Kamboja? Timnas Indonesia U22 berhasil membawa pulang emas Sea Games 2023 Kamboja.
Nantinya, pihaknya akan mengecek Permenpora Nomor 6 Tahun 2018 tentang persyaratan dan mekanisme seleksi dan pengangkatan olahragawan berprestasi menjadi calon pegawai negeri sipil tahun 2018.
"Kuotanya berapa? Ini validasi dari Kemenpora dulu. Jadi masih bertambah lagi, lagi divalidasi belum baku datanya karena Asian Para Games (APG) baru selesai, jadi masih divalidasi," ungkapnya.
"Asian Para Games, Asian Games ada yang mengundurkan, ada yang ini, belum lengkap. Saya kemarin minta kemenpora supaya APG ini segera dimasukan," tambah dia.
Seperti diketahui, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyebutkan, atlet yang diterima untuk menjadi CPNS adalah mereka yang minimal meraih medali perunggu pada Olimpic dan atau Paralympic Games tahun 2016 dan atau Kejuaraan Dunia tahun 2016 yang diakui oleh federasinya. Adapun peraturan ini mengacu pada Permenpora Nomor 6 Tahun 2018.
Permenpora Nomor 6 Tahun 2018 itu juga menyatakan atlet yang diterima untuk menjadi CPN adalah minimal medali perak pada Asian Games dan atau Asian Para Games tahun 2014 dan atau Kejuaran Asia tahun 2014 yang diakui oleh federasinya.
Kemudian minimal medali emas pada Sea Games dan atau Asean Para Games tahun 2015 dan atau tahun 2017 dan atau Asia Tenggara tahun 2017. Sedangkan olahragawan/olahragawati berprestasi internasional pada tahun 2018 tidak dapat diangkat menjadi CPNS pada tahun 2018 ini melalui jalur Formasi khusus Olahragawan/Olahragawati Berprestasi.
Reporter: Bawono Yadika Tulus
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Formasi khusus diaspora di seleksi CPNS 2018 tak laku
Seleksi CPNS 2018: Sebanyak 537.664 pelamar gagal di tahap verifikasi data
199 Atlet Asian Games dan Asian Para Games 2018 ikuti seleksi CPNS Kemenpora
Jokowi diminta kaji ulang batas usia CPNS
Ini lima instansi yang dengan pelamar CPNS paling sedikit
Tidak ada atlet berprestasi level internasional RI minat daftar CPNS 2018