Menengok prospek industri telekomunikasi internet broadband di Tanah Air
"Industri ini akan mengalami perkembangan dan perubahan dari waktu ke waktu sehingga kompetisi-pun kian ketat tapi tetap berpeluang," kata Presiden Direktur PT Link Net Tbk, Irwan Djaj.
Industri telekomunikasi, khususnya internet broadband dan televisi berbayar di Indonesia diperkirakan akan terus berkembang menyusul dengan terus bertambahnya jumlah penduduk serta membaiknya perekonomian nasional.
"Industri ini akan mengalami perkembangan dan perubahan dari waktu ke waktu sehingga kompetisi-pun kian ketat tapi tetap berpeluang," kata Presiden Direktur PT Link Net Tbk, Irwan Djaja di Jakarta dikutip Rabu (6/9).
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Dimana PT Akses Prima Indonesia berencana mengembangkan jaringan internet baru? Dalam upaya terbarunya, PT Akses Prima Indonesia berencana meluncurkan jaringan internet baru di Cluster Northridge dan Lakeside Home, yang dijadwalkan selesai pada Agustus 2024.
-
Apa yang mendorong pertumbuhan pesat industri game di Indonesia? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Siapa yang menguasai internet di Indonesia? “Ada peningkatan sebesar 1,31 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar Muhammad Arif, Ketua Umum APJII. Menariknya, dari jumlah tersebut, pengguna internet didominasi oleh satu kelompok saja. Maksud dari kelompok ini adalah orang-orang dengan rentang usia tertentu yang “menguasai” jagad internet Tanah Air. Siapa mereka? Menurut survey itu, terdapat enam kelompok dengan rentang usia bermacam-macam. Dari kelompok generasi itu, Gen Z adalah orang-orang yang menguasai jagad internet di Indonesia.
-
Mengapa pelaku usaha di Indonesia menganggap transformasi digital penting? Para pelaku bisnis di Indonesia menyadari pentingnya melakukan transformasi digital. Demi memenuhi kebutuhan mereka sebagai pengusaha sekaligus menyajikan solusi bagi masyarakat, pengembangan teknologi dan pengembangan inovasi dinilai sebagai sebuah kebutuhan yang harus dipenuhi.
Menurutnya, internet broadband dan televisi berbayar sudah menjadi kebutuhan gaya hidup masyarakat, baik untuk urusan bisnis maupun hiburan.
Perseroan dalam upaya untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan terus melakukan inovasi dan pengembangan jaringan, agar mampu bersaing dengan pesaing-pesaingnya dengan cara terus meningkatkan investasi jaringan.
Saat ini, katanya, perusahaan setidaknya sudah memiliki 1,075 juta pelanggan, baik yang digunakan di tempat tinggal maupun komersial tersebar di tujuh kota, yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, Medan, Bali, dan Batam.
"Ke depan perusahaan tetap akan berkonsentrasi untuk memasarkan produknya ke tempat tinggal dan korporasi yang dinilai masih terbuka luas," katanya.
Untuk pasar tempat tinggal, perseroan menawarkan produk internet berlabel FastNet, dan produk TV kabel berlangganan berlabel HomeCable. Sedangkan untuk pasar korporasi, perseroan menawarkan layanan data komunikasi berlabel DataComm, serta produk solusi korporasi lain seperti media sales, dan TV untuk Hotel.
"Kami akan terus membangun jaringan agar cakupan terus bertambah yang pada akhirnya bisa memberikan penambahan pelanggan di berbagai daerah di Indonesia," katanya.
PT Link Net Tbk (Link Net), didirikan pada tahun 1996 merupakan penyedia layanan via kabel yang terbesar di Indonesia, yang menyediakan layanan televisi berbayar dengan kualitas tinggi, koneksi broadband berkecepatan tinggi dan komunikasi data.
Link Net memiliki dan mengoperasikan jaringan kabel Hybrid Fiber Coaxial (HFC) dan Fiber-to-the Home (FTTH) yang menyediakan layanan akses internet berkecepatan tinggi untuk pelanggan-pelanggan ritel dan korporasi. Link Net juga mengoperasikan layanan televisi berbayar dengan berkolaborasi dengan PT First Media Television (FMTV).
Baca juga:
Jadikan RI pemain utama produk kesehatan dunia, Bayer tambah investasi Rp 500 M
Nasib 951.000 buruh di Riau terancam aturan lahan gambut
Idul Adha, Sinar Joyoboyo bagikan plastik halal ke Masjid Istiqlal
2018, Kemenperin fokus kembangkan industri untuk buka lapangan kerja
Kemenperin minta pajak dan bea masuk mobil listrik lebih rendah