Menko Sofyan: Proton asal klaim produk mereka jadi mobnas
Menurut Sofyan, kerja sama itu murni bisnis dan tidak ada kaitannya dengan pemerintah.
Menteri Koordinator Perekonomian, Sofyan Djalil membantah kerja sama antara perusahaan PT Adiperkasa Citra Lestari milik Hendropriyono dengan Proton untuk membuat mobil nasional Indonesia. Menurut Sofyan, kerja sama itu murni bisnis dan tidak ada kaitannya dengan pemerintah.
"Bukan mobil nasional. Swasta yang akan membuat industri, itu kan business to business," ucap Sofyan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (10/2).
Bahkan, Sofyan menyebut Proton asal klaim menyebut produk mereka bakal menjadi mobil nasional Indonesia. Sofyan tidak mempermasalahkan jika Proton berniat bangun pabrik di Indonesia. Namun, hingga saat ini tujuannya bukan untuk mobil nasional.
"Kalau menciptakan lapangan kerja kenapa tidak. Mereka mungkin asal klaim saja kali. Ini bukan nasional," tutupnya.
Sebelumnya, dalam keterangan tertulis Proton, mereka mengatakan bahwa kerja sama dengan PT Adiperkasa Citra Lestari sebagai langkah pengembangan dan produksi mobil nasional Indonesia.
"PROTON Holdings Berhad ("PROTON") today announced the signing of a Memorandum of Understanding (MoU) with PT Adiperkasa Citra Lestari ("PT ACL") to establish cooperation ties between Malaysia and Indonesia ("Parties") in relation to the development and manufacturing of Indonesia National Car," tulis Proton.