Mudik 2017, Kemenhub siap angkut 208.435 pemudik gratis
Menhub Budi Karya Sumadi mengungkapkan jumlah pemudik gratis penumpang sebesar 208.435 orang itu naik 57 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar 132.943 orang, sementara jumlah sepeda motor yang diangkut gratis sebesar 44.471 unit selama 2017 itu naik 155 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar 17.557 unit.
Kementerian Perhubungan tahun ini siap mengangkut 208.435 penumpang dan 44.471 sepeda motor untuk semua moda baik darat, laut dan kereta. Mudik gratis diselenggarakan sebagai upaya pemerintah menekan angka kecelakaan dan mengurangi kepadatan lalu lintas di jalan raya pada musim Lebaran tahun ini.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengungkapkan jumlah pemudik gratis penumpang sebesar 208.435 orang itu naik 57 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar 132.943 orang, sementara jumlah sepeda motor yang diangkut gratis sebesar 44.471 unit selama 2017 itu naik 155 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar 17.557 unit.
"Kita ingin mudik gratis ini dimanfaatkan secara maksimal karena tahun lalu (pelaksanaannya) kurang maksimal," ucapnya seperti dikutip dari Antara, Jakarta, Selasa (23/5).
Untuk angkutan mudik gratis masa Angkutan Lebaran 2017 mengalami peningkatan, yaitu bus tersedia 3.409 unit atau naik 24,46 persen dari mudik gratis 2016 yaitu 2.739 bus. Sementara itu, untuk kapasitas penumpang, yaitu 208.435 atau meningkat 69,83 persen dari mudik gratis 2016 sebanyak 122.733 penumpang.
Untuk truk pengangkut sepeda motor, tersedia 124 truk dan tidak ada perubahan atau sama jumlahnya pada mudik gratis tahun lalu. Adapun kapasitas motor yang diangkut, yaitu mengalami peningkatan yang signifikan, yaitu 154,72 persen dari 44.721 motor menjadi 17.557 motor.
Selain diangkut lewat moda darat, motor juga akan diangkut lewat moda laut, yaitu dengan kapasitas penumpang 32.000 orang dan motor 16.000 unit.
Untuk motor yang diangkut dengan kereta, motornya saja yang gratis, sementara penumpangnya tidak. Kapasitas untuk motor yang diangkut oleh kereta, yaitu 18.096 unit pada Angkutan Lebaran 2017 atau naik 56,57 persen dibandingkan dengan tahun lalu, yaitu 11.558 motor.
Untuk anggaran angkutan motor gratis tahun ini sebesar Rp 90 miliar, yaitu untuk angkutan darat Rp 30 miliar, Rp 32 miliar untuk laut dan sisanya untuk kereta.
Kota-kota tujuan mudik gratis tersebut di antaranya Semarang, Solo, Yogyakarta, Tasikmalaya, Cirebon dan kota-kota lainnya, terutama di Jawa Tengah.
Masyarakat yang menggunakan moda jalan raya dapat mendaftarkan diri secara online dan offline mulai 18 Mei hingga 16 Juni 2017 melalui laman "www.mudikgratis.dephub.go.id" dan pendaftaran offline di GOR Bulungan Blok M Jakarta Selatan, Kantor Dishub Bekasi, Kantor Dishub Depok, Kantor Dishub Tangerang Kota, Kantor Dishub Tangerang.
-
Siapa yang akan menerima benih gratis dari Kementan? Pemerintah menjamin, pemberian benih dibagikan secara gratis melalui mekanisme dan aturan yang berlaku. "Benih yang kita bagikan adalah benih unggul. Kita siapkan benih sesuai dengan kebutuhan petani dan sekarang sudah jalan. Kenaikan bibit ini merupakan intensif el nino yang kita berikan agar petani tetap berproduksi," katanya.
-
Kenapa program mudik gratis diadakan? Sejumlah Kementerian, Pemda dan BUMN menggelar mudik gratis bagi warga yang akan pulang ke kampung halaman.
-
Kenapa Pertamina membuat program mudik gratis ini? Program ini merupakan salah satu apresiasi Pertamina kepada masyarakat, terutama pengguna loyal produk Pertamina, sehingga masyarakat bisa memiliki pengalaman mudik yang nyaman, aman dan menyenangkan dengan Pertamina.
-
Bagaimana Kementan mendorong para Petani Muda? Program dari Kementan untuk regenerasi petani ini bukan hanya berjalan di level pendidikan dan pelatihan tetapi juga langsung kepada penerima manfaat program pertanian pemerintah di berbagai daerah.
-
Kenapa pemerintah memberikan diskon tarif tol untuk mudik? Tahun ini diskon tarif tol kembali diberlakukan oleh pemerintah bersama pengelola jalan tol untuk memecah pergerakan masyarakat yang mudik maupun balik.
-
Kapan program mudik gratis Pertamina tahun ini dimulai? Tahun ini, Pertamina melepas 86 unit bus dari Parkir Timur Gelora Bung Karno, Jakarta pada Rabu, 3 April 2024.
Baca juga:
Buat yang ingin mudik gratis ke 30 kota, ini caranya
Kemenhub siap angkut 44.471 motor gratis di mudik Lebaran 2017
Selenggarakan mudik gratis, Kemenhub anggarkan Rp 90 miliar
Warga Jateng dapat 177 bus dan 3 gerbong KA buat mudik gratis
Kemenhub siap angkut 16.000 sepeda motor dan 32.000 pemudik gratis
Mudik gratis di Jakarta, pemerintah diusul ubah titik keberangkatan
Pemerintah kembali beri mudik gratis sepeda motor saat Lebaran 2017