Potret Sri Mulyani Nonton Indonesia vs Argentina, Tetap Bangga Meski Kalah
Timnas Indonesia kalah dari Timnas Argentina dengan skor 0-2 dalam pertandingan FIFA MAtchday 2023 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Dua gol Tim Tango dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.
Timnas Indonesia kalah dari Timnas Argentina dengan skor 0-2 dalam pertandingan FIFA MAtchday 2023 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Dua gol Tim Tango dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.
Dalam pertandingan tersebut, sejumlah pejabat negara hadir untuk menonton langsung pertandingan persahabatan antara kedua negara tersebut. Seperti Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menteri BUMN sekaligus Ketua PSSI Erick Thohir, hingga Menteri Keuangan Sri Mulyani.
-
Di mana pertandingan persahabatan Persis vs Persebaya akan berlangsung? Pertandingan antara Persis melawan Persebaya akan diselenggarakan di Stadion Manahan pada Sabtu (24/6).
-
Bagaimana jalannya pertandingan Persebaya vs Persita? Permainan kedua tim cukup intens dan menarik, namun hingga peluit akhir dibunyikan skor imbang tidak berubah.
-
Siapa yang berolahraga bersama Jenderal Andika Perkasa? Tak hanya olahraga di gym, Jenderal Andika Perkasa juga tampak bermain basket. Ia bermain basket bersama beberapa orang lain dan putranya, Andrew.
-
Timnas U-20 Indonesia akan berhadapan dengan siapa dalam pertandingan persahabatan? Pertandingan friendly match antara Timnas Indonesia U-20 vs Uzbekistan U-20 bakal berlangsung nanti malam Selasa (30/1) pukul 19.00 WIB.
-
Apa yang dilakukan Timnas Indonesia di acara Malamnya Bola? Acara olahraga gratis ini akan diselenggarakan pada tanggal 11 Juni 2024 di Jakarta International Velodrome. Acara ini didukung oleh Lifebuoy, Kukubima, Mie Sedaap Cup, serta berbagai media dan penyedia layanan seperti Jakarta International Velodrome, Biznet, KapanLagi.com, Liputan6.com, Merdeka.com, Fimela.com, Dream.co.id, Bola.com, Bola.net, Otosia.com, Brilio.net, Vidio, SCTV, Indosiar, Delta FM, Bahana FM, Prambors FM, Jak FM, Most Radio, dan Radio Sonora 92 FM Jakarta.
-
Di mana atlet bulu tangkis Indonesia disambut meriah oleh para penggemar? Tak hanya disambut oleh petinggi bulu tangkis tanah air, para juara All England 2024 ini juga disambut meriah oleh para penggemar. Mereka menyanyikan lagu nasional mengiringi kedatangan para atlet di bandara.
©2023 Merdeka.com
Melalui akun instagram resminya @smindrawati, Sri Mulyani mengunggah foto dirinya di Gelora Bung Karno (GBK). Menggunakan jersey Timnas Indonesia, Sri Mulyani mengaku tetap bangga dengan Timnas Indonesia meski kalah telak dari Argentina.
"Selesai menonton Timnas Indonesia melawan Argentina. Meski kalah 2-0 Tim Indonesia mampu beberapa kali menekan pertahanan Argentina," tulis Sri Mulyani lewat akun instagramnya, Senin (19/6).
©2023 Merdeka.com
"Bangga dengan Tim Nasional Indonesia..! Garuda di dadaku. Garuda kebangganku. Meski hari ini belum menang. Tetap kobarkan semangatmu," lanjutnya.
Timnas Indonesia Bermain Maksimal
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menonton langsung pertandingan Indonesia versus Argentina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. Orang nomor satu di republik ini menyebut para pemain timnas Indonesia sudah bekerja keras dan tampil luar biasa.
"Sangat bagus, kerja keras pemain-pemain kita itu luar biasa," ujar Jokowi seusai pertandingan.
Meski harus tunduk 0-2, Jokowi melihat permainan Indonesia bisa mengimbangi Argentina. Padahal Argentina berada di ranking 1 FIFA, sedangkan Indonesia berada di peringkat 149.
"Harus kita lihat ya Argentina itu ranking 1 dan kita di ranking 149, tapi bisa mengimbangi meski kita kebobolan 2," tuturnya.
Kepala negara berharap hasil pertandingan ini menjadi awal kebangkitan persepakbolaan Indonesia. Sebab, timnas bisa mengimbangi tim yang memiliki ranking lebih tinggi.
"Kaya kemarin dengan Palestina itu di rangking 93 kita bisa menahan 0-0, kemudian ini Argentina, sekali lagi ranking pertama, kita ranking 149 masih hanya kebobolan dua," ucapnya.